Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

On This Day - Wayne Rooney Ngamuk, Gol Tendangan Voli Buat Newcastle Takluk

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 24 April 2020 | 19:30 WIB
Wayne Rooney melepaskan tendangan voli dalam laga Liga Inggris musim 2004-2005 antara Manchester United melawan Newcastle United pada 24 April 2005. (TWITTER.COM/GARINFC1905)

BOLASPORT.COM - Wayne Rooney menunjukkan tajinya lewat gol tendangan voli dalam laga Manchester United melawan Newcastle United tepat 15 tahun silam.

Wayne Rooney menjadi motor kebangkitan Manchester United atas Newcastle dalam laga Liga Inggris pada 24 April 2005.

Wayne Rooney, yang saat itu usianya baru 20 tahun, mengamuk lewat sepakan voli indahnya ke gawang yang dijaga kiper Newcastle United, Shay Given.

Dalam laga lima belas tahun lalu itu, skuad Setan Merah berada di dalam tekanan, terutama sepanjang babak pertama.

Baca Juga: DUEL KLASIK - 24 April 2007, Setan Merah Bentrok, Adu Brilian Kaka dan Wayne Rooney

Pasalnya, Man United tertinggal lebih dulu setelah Darren Ambrose mencetak gol untuk Newcastle pada menit ke-27.

Tekanan ganda dirasakan Rooney dalam pertandingan di Old Trafford itu lantaran ia tak mampu mencetak gol dalam lima pertandingan sebelumnya.

Sementara rekan setimnya kala itu tetap produktif mencetak gol.

Paul Scholes misalnya, ia berhasil mengoleksi enam gol.

Baca Juga: Paul Scholes Ungkap Satu Kapten yang Iseng dan Gila di Man United