Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Striker Radamel Falcao punya julukan Raja Liga Europa karena dia memang sangat sukses bermain di kompetisi antarklub Eropa kelas dua itu.
Radamel Falcao mengukir banyak rekor di Liga Europa.
Hanya dua orang yang pernah tercatat mampu dua kali berturut-turut menjuarai Liga Europa bersama klub yang berbeda.
Radamel Falcao adalah salah satunya dengan dia menjuarai Liga Europa 2010-2011 bersama FC Porto dan 2011-2012 bareng Atletico Madrid.
Dalam dua musim itu Falcao juga sukses menjadi top scorer Liga Europa.
Eks striker AS Monaco, Manchester United, dan Chelsea yang kini membela Galatasaray itu juga mencatat rekor gol yang lain.
Baca Juga: On This Day - Jose Mourinho Samai Torehan Sir Alex Ferguson di Man United
Dia adalah raja gol sepanjang masa Liga Europa dengan torehan 30 gol.
Falcao juga mencetak paling banyak gol di fase knockout Liga Europa (20 gol), paling banyak gol dalam sebuah pertandingan fase knock-out Liga Europa (5 gol), hat-trick terbanyak di Liga Europa (3 kali), dan gol terbanyak di final Liga Europa (3 gol).
Di Liga Europa musim 2010-2011, Falcao mencetak 17 gol.