Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Barcelona tengah dibuat pusing seiring belum jelasnya masa depan dua kiper andalan mereka, yakni Marc-Andre ter Stegen dan Neto.
Nama Marc-Andre ter Stegen mulai ramai diperbincangkan seiring masa depannya di Barcelona.
Marc-Andre ter Stegen nyaris tak tergantikan posisinya semenjak kepergian Claudio Bravo ke Manchester City pada musim panas 2016.
Namun, masa depannya bersama Barcelona penuh tanda tanya.
Baca Juga: Satu Hal yang Buat Liverpool Diuntungkan dalam Pengejaran Brozovic
Barcelona berniat untuk memperpanjang durasi kontrak Marc-Andre ter Stegen yang bakal berakhir pada 2022.
Meski telah berjalan selama berbulan-bulan, titik temu negoasiasi kontrak baru antara pihak El Barca dan Ter Stegen belum menemui kata sepakat.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, kiper asal Jerman itu diketahui menuntut gaji bersih senilai 18 juta euro (sekitar Rp 292 miliar) per tahun.
Nominal ini dirasa sulit bagi Barcelona mengingat pandemi COVID-19 yang tengah melanda dunia.
Baca Juga: Hanya Ada Satu Pemain yang Tak Boleh Hilang dari Skuad Utama Liverpool