Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Liga Spanyol Belum Bisa Kembali Berlatih karena Hal Ini

By Adi Nugroho - Kamis, 30 April 2020 | 22:00 WIB
Ilustrasi berita Liga Spanyol. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Meski pemerintah sudah menyatakan bahwa Senin depan (4/5/2020) pemain klub Liga Spanyol bisa berlatih kembali, tampaknya hal itu harus tertunda lagi.

Ada kekhawatiran yang berkembang bahwa Liga Spanyol 2019-2020 tidak akan selesai karena penangguhan tidak terbatas di Spanyol yang disebabkan oleh pandemi COVID-19.

Akan tetapi, pihak La Liga selaku penyelenggara Liga Spanyol tetap bersikeras untuk menyelesaikan kompetisi musim ini.

Salah satu upaya pihak La Liga melanjutkan musim ini adalah mencari cara agar klub bisa kembali berlatih sesegera mungkin.

Baca Juga: Sekarang Lebih Kalem, Mike Tyson Ternyata Masih Bisa Emosi Jika Bertemu Orang Ini

Hal itu pun terwujud setelah La Liga bekerja sama dengan pemerintah membuat aturan ketat tentang penggelaran latihan.

Tanggal untuk klub Liga Spanyol menggelar latihan kembali pun sudah ditentukan, yakni 4 Mei 2020.

Akan tetapi, seperti dikutip BolaSport.com dari Mundo Deportivo, rencana mengizinkan latihan kembali tampaknya harus tertunda.

Baca Juga: Timo Werner Tolak Bayern Muenchen demi Gabung dengan Liverpool

Hal tersebut dikarenakan para pemain harus menjalani tes virus corona terlebih dahulu.

Sebuah protokol baru yang dikeluarkan pemerintah membuat para pemain kini harus menjalani tes virus corona sebelum kembali beraktivitas.

Sumber yang sama menyebut bahwa tes tersebut akan dilaksanakan antara Selasa (5/5/2020) sampai Kamis (7/5/2020) pekan depan.

Baca Juga: PT LIB Minta Masukan Klub Terkait Kelanjutan Kompetisi, Begini Respon Persiraja

Dengan cara ini, dan karena hasilnya membutuhkan waktu 48 jam untuk diketahui, pemain klub Liga Spanyol baru bisa ikut berlatih pada pertengahan minggu depan, yaitu antara Kamis dan Sabtu.

Sementara itu, sesi latihan para pemain Liga Spanyol yang harusnya dimulai 4 Mei nanti, akan terbagi ke dalam empat fase.

Masing-masing berlangsung minimal dua minggu, dan itu akan mengarah pada 'standar baru' yang rencananya selesai pada akhir Juni.

Baca Juga: Liga Inggris Rilis Dokumen yang Berisi Protokol Latihan Saat COVID-19

Berikut tahap-tahap yang dikemukakan oleh otoritas Liga.

Fase 0: Sesi latihan dasar untuk atlet profesional

Fase 1: Latihan tingkat menengah dan pembukaan pusat-pusat latihan berkinerja tinggi

Fase 2: Kegiatan di luar ruangan dengan kurang dari 400 peserta yang dilakukan dengan izin

Fase 3: Kembali ke 'standar baru’, tanpa referensi khusus untuk olahraga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P