Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peduli Imbas Corona, The Jakmania Persija Galang Dana Hingga Puluhan Juta

By Faizal Rizki Pratama - Jumat, 1 Mei 2020 | 13:00 WIB
Suporter Persija Jakarta, Jak Mania, saat laga Persija Jakarta melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta (1/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM- Aksi tanggap ditunjukan oleh kelompok suporter Persija Jakatta, The Jakmania, dengan menggalang dana untuk membantu memerangi covid-19.

Sebelumnya klub Persija Jakarta mengadakan penggalangan dana lewat aksi "Satu Hati Lawan Corona".

Kini pendukung mereka The Jak mania juga atak mau kalah dalam kegiatan amal penggalangan dana dalam bertajuk #JagaJakarta.

Aksi swadaya yang dilakukan oleh The Jakmania ini semata-mata merupakan kepedulian terhadap mereka yang terimbas langsung wabah virus covid-19.

Kegiatan tersebut dilakukan the Jakmania dengan cara menjual t-shirt resmi dari PP The Jakmania dan melalui sumbangan langsung via website indonesiadermawan.id.

Baca Juga: Moncer di Laga Awal, Pilar Borneo FC Ini Tidak Sabar Liga Dilanjutkan

Penjualan t-shirt resmi dari PP Jakmania akhirnya berhasil terjual sebanyak 1.028 pcs.

Dari keseluruhan hasil penjualan baju serta sumbangan langsung, aksi itu berhasil mengumpulkan dana sebanyak Rp 41,2 juta.

Nantinya dana yang berhasil digalang tersebut akan langsung disalurkan kepada pihak-pihak yang terdampak wabah covid-19 melalui lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT).

"Donasi ini nantinya akan digunakan terutama untuk membantu kebutuhan para petugas medis dan pihak-pihak yang membutuhkan dalam penanganan Covid-19," tulis pernyataan resmi ACT dilansir dari Wartakota.

"Semoga apa yang sudah kita lakukan menjadi berkah dan meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan," tuturnya.

Baca Juga: Pemain Persita Ini Dengarkan Musik Latin untuk Pacu Semangat

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P