Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Krisis Finansial karena COVID-19, Barcelona Bisa Jual Luis Suarez

By Finky Ariandi - Minggu, 3 Mei 2020 | 09:00 WIB
Arturo Vidal (kiri), Antoine Griezmann (tengah), dan Luis Suarez (kanan) berpelukan saat merayakan gol yang dicetak oleh Antoine Griezmann. (TWITTER.COM/FCBARCELONA_ES)

BOLASPORT.COM - Barcelona dirumorkan bersedia mendengarkan tawaran yang diajukan untuk bomber andalannya, Luis Suarez, akibat dampak dari pandemi virus corona.

Saat ini, penyelanggaraan Liga Spanyol masih harus ditangguhkan akibat merebaknya COVID-19 di Negeri Matador.

Dihentikannya kompetisi karena COVID-19 itu membuat banyak klub mengalami krisis finansial akibat tidak mendapatkan pemasukan, termasuk Barcelona.

Hal itu pun membuat Barcelona memutar otak untuk untuk menghasilkan pendapatan lain dan salah satu caranya adalah melego beberapa pemain bintangnya pada bursa transfer mendatang.

Baca Juga: Termasuk Lionel Messi, Tidak Ada Pemain yang Miliki Insting Pencetak Gol Alami

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, disebutkan jika bomber andalan Barcelona, Luis Suarez, menjadi satu kandidat yang akan dijual di bursa transfer nanti.

Hal itu dikarenakan beberapa klub Liga Amerika Serikat atau Major League Soccer (MLS) tertarik untuk menyewa striker asal Uruguay tersebut.

Presiden Inter Miami, David Beckham, mengungkapkan keinginannya untuk memboyong Luis Suarez agar melanjutkan kariernya di Amerika Serikat.

Mantan penyerang Liverpool itu juga pernah mengakui bahwa dirinya kemungkinan akan melanjutkan kariernya di MLS suatu hari nanti.

Baca Juga: Satu Momen Buat Cristiano Ronaldo Diakui Kuat oleh Legenda Man United