Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Football Family episode keempat menceritakan tentang persaingan antara keluarga Mona Ratuliu melawan keluarga Bebi Romeo. Kedua keluarga itu berebut hadiah menyaksikan pertandingan Liga Inggris secara langsung.
Keluarga Mona Ratuliu dipimpin oleh sang suami yang bernama Indra Brasco. Pasangan selebritis itu membawa dua keluarganya yang bernama Harsah dan Hairul. Mereka memiliki sebuah tim bernama The Saik Pol.
Sementara keluarga Bebi Romeo menamakan timnya The Solid Jek. Bebi Romeo yang bertindak sebagai kapten tim membawa istri tercinta Meisya Siregar, Edo, dan Erik, selaku keluarga besarnya.
Sebelum dimulai, pembawa acara yang juga merupakan legenda timnas Indonesia, Ponaryo Astaman, melakukan koin tos terhadap kedua kapten masing-masing tim. Ponaryo Astaman akan memberikan beberapa pertanyaan cepat kepada kapten tim yang maju terlebih dahulu.
Baca Juga: Alami Debut Memalukan di Manchester United, Patrice Evra Justru Dapat Permintaan Maaf
Ponaryo Astaman memberikan pertanyaan tentang siapa lawan Liverpool di final Liga Champions musim lalu. Kapten The Saik Pol, Indra Brasco, menekan tombol. Saat ditanya jawabannya, dia mencoba melempar ke The Solid Jek, tetapi dilarang Ponaryo Astaman. Indra Brasco menjawab Manchester United. Jawaban itu salah. Ponaryo Astaman melempar ke The Solid Jek. Bebi Romeo selaku kapten berhasil menjawab Tottenham Hotspurs setelah berdiskusi dengan rekan-rekannya.
Babak Pertama
The Solid Jek akhirnya maju terlebih dahulu di babak pertama. Ada lima kategori yang harus dipilih oleh mereka. Kategorinya Piala Dunia, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Indonesia, dan Dunia. Bebi Romeo memilih kategori Piala Dunia. Pertanyaannya negara mana yang menjadi finalis Piala Dunia 2018. Jawaban Bebi Romeo benar karena ia mengatakan Kroasia, namun tidak mendapatkan poin. Sebab, ia kurang menyebut Prancis. Kesempatan pun dilempar ke The Saik Pol.
Indra Brasco tidak menyia-nyiakan jawaban karena ia berhasil mengatakan Inggris tidak pernah masuk ke Piala Dunia 1994. Selanjutnya Mona Ratuliu. Wanita cantik itu juga menjawab benar pertanyaan kedua. Pertanyaan ketiga dan keempat juga dijawab dengan tepat oleh The Saik Pol.
Baca Juga: PBSI Siap Atur Siasat Hadapi Jadwal Kompetisi yang Belum Pasti