Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cuma Main Satu Menit, Pemain Buangan Real Madrid Juara Liga Prancis

By Ade Jayadireja - Minggu, 3 Mei 2020 | 12:30 WIB
Pemain Paris Saint-Germain (PSG), Jese Rodriguez. (TWITTER.COM/FOOTBALLDAYY)

BOLASPORT.COM - Tanpa usaha berlebih, Jese Rodriguez mendapatkan gelar juara Liga Prancis musim 2019-2020 bersama Paris Saint-Germain (PSG).

PSG dinobatkan sebagai kampiun setelah Federasi Sepak Bola Prancis (LFP) memutuskan untuk menghentikan kompetisi secara permanen akibat pandemi virus corona.

Sang raksasa Paris diberikan gelar juara karena memimpin klasemen dengan perolehan 68 poin dari 27 pertandingan.

Baca Juga: Tangguh di Lini Belakang, Otavio Dutra Pernah Curi Ilmu dari Bek Legendaris Paraguay

Jese Rodriguez pun kebagian jatah medali juara meski cuma bermain selama satu menit buat PSG.

Berdasarkan regulasi LFP, setiap pemain yang mencatatkan minimal satu penampilan berhak atas kepingan medali.

Jese main selama satu menit ketika PSG menang 2-0 di kandang Metz dalam laga pekan keempat, 30 Agustus 2019.

Baca Juga: Manchester United Kalahkan Tottenham Hotspur dalam Perburuan Wonderkid Sunderland

Baca Juga: Update Daftar Pembalap MotoGP 2021, Belum Ada Nama Valentino Rossi

Dua hari setelah pertandingan, eks penyerang Real Madrid itu dipinjamkan ke Sporting CP.

Titel dari Prancis menambah koleksi gelar sang bomber.

Bersama Real Madrid, Jese meraih lima trofi yang dua di antaranya datang dari panggung Liga Champions.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P