Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petarung UFC asal Amerika Serikat, Jon Jones, mengungkapkan niatnya mempermalukan Brock Lesnar jika pegulat WWE itu kembali menjadi petarung MMA.
Brock Lesnar sekarang lebih dikenal lewat sepak terjangnya di arena gulat profesional WWE.
Sebelumnya Brock Lesnar terakhir kali bertarung di bawah payung UFC pada Juli 2016.
Petarung berusia 42 tahun itu terakhir berduel melawan Mark Hunt pada ajang UFC 200.
Lesnar setelah itu sempat dikaitkan untuk bertarung dengan Daniel Cormier.
Baca Juga: Hasil Balapan Virtual Ke-3 MotoGP: Maverick Vinales Juara di Jerez
Akan tetapi, dia memilih untuk pensiun dari UFC daripada harus bertanding menghadapi Cormier.
Setelah Lesnar pensiun, mantan pegulat WWE, Kurt Angle, menyarankan Lesnar untuk kembali dari masa pensiunnya dan balik ke UFC.
Angle sekaligus meminta mantan juara WWE itu untuk menghadapi Jon Jones.
Jon Jones sendiri merupakan pemilik gelar juara kelas berat-ringan UFC.
Baca Juga: Valentino Rossi Merasakan Potensi Lebih dengan Kepala Kru Barunya
Petarung berjulukan Bones itu dianggap oleh banyak orang sebagai petarung terbesar dalam sejarah UFC.
Ketika Lesnar diam menyikapi permintaan Angle, Jones justru yang memberikan tanggapan.
Jones memberikan tanggapan melalui Twitter pribadinya lewat kalimat singkat yang merendahkan Lesnar.
"Brock itu lambat, saya akan mempermalukannya," tulis Jones dikutip BolaSport.com dari Sport Bible.
Baca Juga: Lin Dan Pamer Skill Sepak Bola, Jago Kaya Bintang Sepak Bola
Lesnar dulu memilih berkarier di kelas berat UFC.
Saat memulai debutnya sebagai petarung UFC, Lesnar harus menerima kekalahan dalam duel perdana dari Frank Mir pada UFC 81.
Setelah menerima kekalahan, Lesnar langsung bangkit.
Petarung Amerika Serikat ini mendapatkan kemenangan dan sukses merebut sabuk juara kelas berat UFC usai membekuk Randy Couture pada UFC 91.
Baca Juga: Final Four dan Final Proliga 2020 Ditiadakan, Nilai Kontrak Atlet Dipotong
Usai memilik tren positif, Lesnar akhirnya harus rela mendapatkan kekalahan dari Cain Velasquez pada UFC 121.
Alhasil sabuk juara miliknya jatuh ke tangan Velasquez.
Selama berkarier di UFC, Lesnar sudah bertarung sebanyak 9 kali.
Lesnar hanya berhasil meraih 5 kemenangan, mendapatkan 3 kekalahan dan sekali pertarungannya dianggap no contest.
Baca Juga: Berllian Marsheilla Lelang Jersey untuk Korban Terdampak Covid-19