Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Melalui akun resmi Instagram-nya, klub Arema FC posting ucapan belasungkawa atas meninggalnya musisi Didi Kempot.
Kabar duka bagi seluruh pencinta musik di Indonesia datang dari Solo, Jawa Tengah, hari ini.
Pasalnya, legenda campursari Didi Kempot meninggal, Selasa (5/5/2020), pukul 7.45 WIB.
Sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Kompas.com, Didi Kempot meninggal dunia di Rumah Sakit Kasih Ibu, Solo, Jawa Tengah.
Baca Juga: Lagu-lagu Didi Kempot Selalu Menemani Aktivitas Tiga Pemain PSS Sleman
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Asisten Manajer Humas RS Kasih Ibu, Divan Fernandez.
"Datang dalam kondisi tak sadar, kita lakukan upaya pertolongan semaksimal mungkin, tapi akhirnya meninggal," kata Divan.
Tak hanya sesama musisi yang merasakan kehilangan Didi Kempot.
Dapat dipastikan semua masyarakat yang tahu dan akrab dengan lagu-lagu Didi Kempot juga merasakan hal yang sama.
Bahkan kepergian sang legenda yang dijuluki Lord Didi itu juga membuat klub sepak bola Arema FC merasa kehilangan.
Dilansir BolaSport.com dari akun resmi Instagram Arema FC (@aremafcofficial), klub Malang itu mengucapkan belasungkawa atas kepergian Didi Kempot.
"Rasane pingin nangis ngetokne eluh ning pipi (Rasanya ingin menangis mengeluarkan air mata di pipi," tulis Arema FC.
"Selamat jalan, Legenda," sambung Arema FC.
Ucapan dukacita juga datang dari banyak komunitas penggemar klub sepak bola lain.
Lihat postingan ini di InstagramSelamat Jalan Legenda ???? #didikempot #thegodfatherofbrokenheart
Sebuah kiriman dibagikan oleh Arema FC (@aremafcofficial) pada
Baca Juga: Plt Sekjen PSSI: PSSI Beda dengan PT LIB, Tak Mungkin Ada Nepotisme
Sementara itu meski kebanyakan lagu yang diciptakan oleh Didi Kempot berbahasa Jawa, namun hebatnya hasil karyanya dapat diterima hampir oleh seluruh masyarakat Indonesia.
Hal tersebutlah yang semakin membuat Didi Kempot layak disebut sebagai salah satu Legenda musik di Indonesia.