Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sultan Mah Bebas, Newcastle Siap Rekrut Bek Termahal Dunia, Van Dijk dan Maguire Minggir!

By Beri Bagja - Kamis, 7 Mei 2020 | 08:45 WIB
Bek tengah Napoli, Kalidou Koulibaly. (TWITTER.COM/FUTBOL_AGENT)

BOLASPORT.COM - Guyuran fulus dari Timur Tengah diyakini bisa membuat Newcastle United memecahkan rekor bek termahal dunia atas nama Kalidou Koulibaly.

Newcastle United bakal menjadi 'klub sultan' alias tim yang tajir melintir jika akuisisi mereka oleh konsorsium Arab Saudi rampung kelak.

Suntikan bujet transfer yang dilaporkan mencapai 150-200 juta pounds membuat The Magpies bisa mendatangkan siapa saja bintang yang mereka inginkan.

Salah satu yang kerap dikaitkan dengan Newcastle ialah tembok tangguh Napoli, Kalidou Koulibaly.

Pemain kekar asal Senegal ini diyakini memiliki fitur mumpuni sebagai calon bek terbaik, sekaligus termahal, di dunia.

Selain memiliki kemampuan teruji, Koulibaly berada di usia keemasan sebagai pesepak bola, 28 tahun.

Kontraknya di Napoli masih tersisa hingga 2023, tetapi apalah artinya itu jika
semuanya bisa ditebus dengan uang.

Baca Juga: 5 Tahun sejak Dipermalukan Messi, Bek Juara Dunia Kirim Serangan Balik

Baca Juga: RESMI - Bundesliga Dimulai Kembali Paling Cepat 16 Mei

Baca Juga: Kisah Unik Kiper Cadangan Legendaris Inter Milan: Pensiun di Jakarta, Main 5 Laga, Juara 15 Kali

Dilansir BolaSport.com dari Goal Italia, Koulibaly memiliki nilai 80 juta euro.

Namun, itu masih belum menghitung keikhlasan Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, buat melepas bek kesayangannya.

Bos nyentrik klub Italia Selatan itu pernah menyatakan keengganannya melepas Koulibaly di bawah 100 juta euro.

Bahkan, De Laurentiis menakar harga Koulibaly bisa tiga kali lipat bek termahal di dunia saat ini, Harry Maguire.

TWITTER.COM/SQUAWKANEWS
Bek tengah Manchester United, Harry Maguire.

Maguire ditebus Manchester United dari Leicester City tahun lalu dengan nilai yang tertera di Transfermarkt seharga 87 juta euro.

Kalau taksiran 3 kali lipat dari itu terlalu mustahil, angka transfer di atas 100 juta euro saja bagi Koulibaly terlihat ekstrem.

Baca Juga: Satu Sentuhan Tangan Ronaldo Mengubah Hidup Rekan Senegara Messi

Baca Juga: Kisah Perjodohan David Beckham dan AC Milan, Cinta yang Baru Terbalas 9 Tahun

Soalnya, nilai itu bakal menjadikannya otomatis sebagai defender termahal di dunia.

Pemain bertahan berlabel 80-an juta euro seperti Virgil van Dijk, Matthijs de Ligt, dan Maguire pun lewat, tak ada apa-apanya.

Kekuatan finansial dan kegilaan Newcastle si calon klub sultan nanti bakal menentukan apakah rekor anyar tersebut bakal dipecahkan.

"Saya cinta Koulibaly, jadi saya menolak tawaran 105 juta euro untuknya. Tapi, akan datang waktu ketika saya harus menjualnya," ujar De Laurentiis, dikutip BolaSport.com dari AS.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P