Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Banyak kenangan manis yang ditorehkan Nayim semasa berseragam Real Zaragoza, termasuk saat bikin Arsenal patah hati.
Nayim pergi dari Tottenham Hotspur dan gabung ke Real Zaragoza pada 1993.
Ia meninggalkan Spurs setelah menorehkan sejarah sebagai pemain Muslim pertama di Premier League alias kasta teratas Liga Inggris.
Setelah gabung ke Zaragoza, nama gelandang asal Spanyol itu semakin berkibar.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Paling Laku di Situs Dewasa
Salah satu momen terbaik Nayim terjadi sewaktu jumpa Arsenal dalam final Piala Winners pada 10 Mei 1995 alias 25 tahun lalu.
Satu gol dari Nayim menjadi penentu kemenangan 2-1 buat timnya.
Hebatnya, gol yang diciptakan sang pemain terlahir lewat cara spektakuler.
Dari dekat garis tengah lapangan, ia melepaskan tembakan yang kemudian mendarat di pojok gawang lawan.
Bola melaju deras tanpa bisa dijangkau kiper The Gunners kala itu, David Seaman.
Baca Juga: Messi Minggir, Inilah Satu-Satunya Peraih Man of The Match di 3 Final
"Saat mengambil tendangan, saya berpikir, 'Oke, Nayim, kamu harus mengeksekusi bola dengan baik'," tutur Nayim mengenang laga puncak di Parc des Princes.
"Saya bisa merasakan bahwa itu adalah tembakan yang bagus. Pada waktu bersamaan, saya beruntung karena kiper melakukan sedikit kesalahan," ucap Nayim menambahkan.
Nayim menuntaskan perjalannya di Zaragoza pada 1997.
Ia mempersembahkan dua trofi selama empat tahun mengabdi untuk tim Spanyol tersebut.