Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Klub raksasa Liga Spanyol, Barcelona, terus dikaitkan dengan penyerang Paris Saint-Germain, Neymar Junior, di sepanjang musim 2019-2020.
Neymar Junior bukan nama asing bagi Barcelona. Ia berkostum Blaugrana pada 2013.
Selama empat musim di Camp Nou, Neymar telah menghadirkan banyak gelar bergengsi, termasuk titel Liga Champions pada 2015.
Akan tetapi, pada 2017, pemain timnas Brasil itu memutuskan untuk hengkang ke PSG dengan alasan tak ingin menjadi nomor dua di Barcelona alias di bawah bayang-bayang Lionel Messi.
PSG pun rela mengeluarkan dana fantastis untuk menebus Neymar dengan harga 222 juta euro atau sekitar Rp 3,75 triliun.
Namun, di Les Parisiens, pemain berusia 28 tahun itu dikabarkan tidak bahagia karena terus terlibat masalah dengan pihak klub.
Baca Juga: Satu Hal yang Buat Man United Bisa Tikung Barcelona dalam Perburuan Lautaro Martinez
Hal itu membuat Barcelona ingin membawanya pulang ke Camp Nou.
Terlebih lagi saat ini Barcelona sedang membutuhkan sosok striker baru untuk menggantikan Luis Suarez yang mengalami cedera.
Dalam suatu kesempatan, rekan Neymar di PSG, Ander Herrera, mengungkapkan perasaan mantan pemain Santos saat bertemu dengannya dalam acara makan malam.
Herrera mengatakan bahwa Neymar merasa bahagia di PSG dan ingin bertahan pada musim 2020-2021.
"Saya makan malam dengan Neymar sebelum karantina dan ia sangat terlibat dengan proyek bersama PSG," kata Herrera seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International, Senin (11/5/2020).
Baca Juga: Beda dengan Sergio Ramos, Gerard Pique Mengaku Kurang Setuju LaLiga Digulirkan pada 12 Juni
"Neymar mengatakan kepada saya bahwa ia sangat bahagia di Paris," ucap Herrera lagi.