Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petarung UFC asal Amerika Serikat, Jon Jones, memberi pujian kepada Justin Gaethje ketika bertemu Tony Ferguson pada UFC 249.
Bertindak sebagai main event, Justin Gaethje dan Tony Ferguson memperlihatkan perlawanan ketat di VyStar Veterans Memorial, Jacksonville, Florida, AS, Minggu (10/5/2020).
Setelah hampir bertahan sampai lima ronde, Ferguson akhirnya dipaksa menyerah dari Gaethje.
Petarung berjuluk El Cucuy itu menerima pukulan bertubi-tubi dari Gaethje.
Baca Juga: Kisah Evander Holyfield yang Telinganya Mau Copot karena Gigitan Mike Tyson
Alhasil dia dinyatakan kalah dari Gaethje dengan TKO pada ronde kelima.
Duel antara Gaethje dan Ferguson itu tak lepas dari sorotan.
Beberapa petarung UFC ramai-ramai memberi reaksi kemenangan yang diraih Gaethje atas Ferguson.
Salah satunya Jon Jones, petarung terbaik UFC yang bercokol di urutan pertama pound-for-pound.
Jones kagum dengan cara Gaethje yang sukses melukai Ferguson.
Baca Juga: Bos UFC Siap Lakukan Apapun demi Hentikan Mike Tyson Bertinju Lagi
Juara kelas-berat ringan ini bahkan mengibaratkan Ferguson sebagai seorang maling yang dipukul bertubi-tubi Gaethje.
"Damn, memukul orang itu ibarat dia maling di rumah yang salah," tulis Jones singkat melalui Twitter dilansir BolaSport.com dari Bloody Elbow.
Kekalahan Ferguson ini telah merusak rekor 12 kemenangan beruntun miliknya.
Selain rekor kemenangan rusak, petarung berusia 36 tahun itu juga gagal untuk bisa bertanding dengan Khabib Nurmagomedov.
Kini peluang Ferguson menghadapi Nurmagomedov sudah tipis.
Baca Juga: Valentino Rossi Seharusnya Pensiun di Tim Pabrikan Yamaha