Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Membaca Buku dan Mendengarkan Lagu India Jadi Kesukaan Pemain Persija Ini

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 15 Mei 2020 | 00:15 WIB
Rohit Chand dan Osvaldo Haay ketika laga menghadapi Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Gelandang jangkar asing milik Persija Jakarta, Rohit Chand mengungkapkan kegiatannya selama libur kompetisi Liga 1 2020.

Pemain asing yang satu ini memang kerap kali tak terekspos oleh berbagai media, baik media klub Persija maupun media luar.

Rohit Chans mengatakan bahwa dirinya memang tak terlalu nyaman ketika di depan kamera.

Bukan karena apa-apa, ia mengaku hanya kurang terbiasa saja.

Baca Juga: Doa Dari Swedia Agar Liga 1 2020 Tetap Bergulir Secepatnya

Menurutnya yang terpenting dirinya mampu menunjukkan kemampuan ketika di atas lapangan.

Berkat keseriusan bermain di lapangan itulah yang membuat Rohit Chand berhasil meraih pemain asing terbaik Liga 1 2018.

Kini selama libur kompetisi, pemain asal Nepal itu mengatakan bahwa dirinya tak banyak melakukan berbagai kegiatan, setiap hari hanya itu-itu saja.

Hal ini lantaran pandemi wabah corona yang membuatnya harus berdiam diri di tempat tinggalnya.

"Memang saat ini adalah masa-masa sulit bagi semua orang. Saat ini kegiatan saya sedikit berbeda dari biasanya," ucapnya dikutip BolaSport dari youtube Persija.

"Sebelumnya, saya punya waktu latihan berlaga atau karena memang jadwal latihan bersama tim,"

Baca Juga: Fadil Sausu Ungkap Peran Vital Sebagai Kapten Bali United

"Sekarang semua sudah berbeda, saat ini tidak ada lagi latihan seperti itu,"

"Jadi sekarang saya hanya bisa tidur telat, bangun juga telat. Lalu setelah makan, kadang lari-lari di sekitar apartemen, itu saja," imbuhnya.

Selain itu pemain berusia 28 tahun itu juga kadang bermain game, menonton film, dan membaca buku favoritnya.

"Saat ini saya memiliki banyak waktu luang, saya kadang mengisinya dengan bermain game, kadang juga saya menonton film, film serial, dan membaca buku," tutur Rohit.

Apabila rasa jenuh mulai datang, ia mencoba melawannya dengan mendengarkan lagu-lagu penggugah semangat dari Nepal dan India.

"Saat bosan mulai melanda, saya mulai mendengarkan musik, baik musik India maupun musik Nepal, " tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P