Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Yamaha menjadwalkan tes tertutup bagi para pembalapnya. Sayangnya, Valentino Rossi dan Maverick Vinales tak bisa datang.
Pandemi covid-19 tak hanya mengganggu jadwal MotoGP 2020 melainkan juga kesempatan pembalap untuk berlatih dengan motornya.
Aturan pembatasan sosial membuat sebagian besar pembalap cuma bisa melatih fisik mereka. Padahal, menjaga sentuhan mereka dengan si kuda besi tak kalah krusial.
Alhasil, ketika atlet kembali diperbolehkan berlatih di luar rumahnya, kesempatan untuk kembali menggeber motor tak disia-siakan.
Baca Juga: Maaf Jorge Lorenzo, Tidak Ada Kesempatan Balapan Bagimu di MotoGP 2020
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, contohnya.
Begitu motor ranch miliknya boleh kembali dibuka, Rossi langsung menggelar latihan bersama pembalap dari akademinya.
Rossi dan murid-muridnya sejatinya juga dijadwalkan berlatih di Sirkuit Misano pada Kamis (14/5/2020) yang merupakan tuan rumah MotoGP San Marino.
Namun begitu, seperti dilansir BolaSport.com dari GPOne, masih dilarangnya perjalanan lintas kota membuat Rossi membatalkan latihannya.
Baca Juga: Update Jadwal MotoGP 2020 - 12 Balapan di 4 Negara, Spanyol Paling Banyak
Meskipun jarak rumah Rossi dengan Sirkuit Misano tak sampai 20 kilometer, keduanya berada di wilayah yang berbeda.
Sirkuit Misano bukan satu-satunya tujuan Rossi.
Dilansir BolaSport.com dari Speedweek, Rossi dijadwalkan menjalani tes bersama pembalap Yamaha lain di Red Bull Ring, Austria, pada hari yang sama.
Tes tersebut diselenggarakan oleh Yamaha Eropa bagi para pembalap mereka, baik dari ajang MotoGP ataupun World Superbike.
Baca Juga: MotoGP Virtual Ke-4 - Valentino Rossi Kembali, Ini Jadwalnya
Rossi rencananya akan datang bersama anak didiknya termasuk pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli.
"Kami sudah menyiapkan semuanya," kata Kepala Yamaha Austria Racing Team, Mandy Kainz.
"Valentino Rossi ingin terbang secara pribadi ke Gaz bersama anak didiknya ... tetapi dia tidak mendapat izin untuk mendarat."
"Saya sudah mengirim pesan kepada Wakil Kanselir dan Menteri Olahraga Werner Kogler tetapi tidak ada jawaban. Kita lihat apakah kami bisa menjadwalkannya lagi."
Baca Juga: MotoGP Makin Kencang, Anehnya Rekor Lap Tercepat Belum Pecah Sejak Tahun 70an
Rossi bukan satu-satunya pembalap Yamaha yang tidak bisa mengikuti tes di Austria.
Rekan setim Rossi, Maverick Vinales, juga tidak bisa mengikuti tes karena dia tidak dapat meninggalkan kediamannya di Andorra.
Nasib serupa pun dialami Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang tinggal di negara yang sama dengan Vinales.
Baca Juga: Terungkap, Ini Nama Kandidat 2 Seri Balap Pertama MotoGP 2020