Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pindah Real Madrid, Erling Haaland Cuma Jadi Bayang-bayang Karim Benzema

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 15 Mei 2020 | 16:30 WIB
Penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland, menjadi incaran Real Madrid. (TWITTER.COM/PREDANGRAPHICS)

BOLASPORT.COM - Legenda timnas Jerman, Lothar Matthaeus, mewanti-wanti penyerang muda Borussia Dortmund, Erling Haaland, untuk tidak buru-buru pindah ke Real Madrid.

Erling Haaland menjadi salah satu pemain muda yang paling bersinar pada musim 2019-2020.

Berkat gelontoran golnya, pemuda berumur 19 tahun itu membuktikan dirinya sebagai salah satu penyerang hebat pada masa depan.

Sebelum bergabung dengan Borussia Dortmund, ia tercatat telah mengemas 16 gol dari 14 penampilan bersama RB Salzburg di kompetisi Liga Austria.

Baca Juga: Tak Kenal Ampun, Giggs Pernah Benturkan Cristiano Ronaldo ke Dinding

Sementara itu, ketika berseragam Dortmund, Haaland sukses mendulang 9 gol dari 8 laga di Bundesliga Liga Jerman.

Ketajaman di depan gawang lawan membuat sejumlah klub-klub papan atas Eropa terpincut untuk meminangnya meski ia baru datang ke Signal Iduna Park pada Januari 2020.

Salah satu klub yang tertarik untuk mendapatkan servis dari Haaland adalah klub Liga Spanyol, Real Madrid.

Real Madrid disebut-sebut siap untuk memboyong striker asal Norwegia itu pada jendela transfer musim panas 2020.

Baca Juga: Alasan Keluarga, Mantan Bek Tengah Juventus Mundur dari Staf Pelatih