Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Klub kaya baru Liga Inggris, Newcastle United, menjadi sorotan banyak pihak dalam beberapa bulan terakhir karena terus dikaitkan dengan pemain-pemain top.
Hal itu tak terlepas dari keputusan putra mahkota Arab Saudi untuk mengakuisisi 80 persen saham Newcastle United dengan mahar senilai 300 juta pounds atau sekitar 5,8 triliun rupiah.
Dengan kekayaan yang melimpah, pangeran Salman siap menyulap The Magpies menjadi klub kaya baru.
Ia dikabarkan siap menggelontorkan dana hingga 200 juta pounds atau sekitar 3,85 triliun rupiah untuk membeli pemain-pemain baru pada bursa transfer musim panas 2020.
Menurut laporan dari Goal, Newcastle saat ini tengah mendekati bek tangguh milik Napoli, Kalidou Koulibaly, untuk memperkuat lini pertahanan mereka pada musim depan.
Namun, Napoli dikabarkan hanya mau melepas pemain berusia 28 tahun dengan harga di atas 80 juta euro atau sekitar 1,33 triliun rupiah.
Baca Juga: Terlalu Sering Tampil di TV, Gary Neville Kena Olok-olok Juergen Klopp
Newcastle diklaim siap menebus harga yang diminta oleh Napoli.
Selian Koulibaly, mereka juga sedang mencoba untuk membajak tiga pemain Juventus.
Menurut laporan dari TuttoJuve, ketiga pemain yang dimaksud adalah Adrien Rabiot, Aaron Ramsey dan Douglas Costa.
Peluang Newcastle untuk mendapatkan ketiga pemain itu cukup besar.
Pasalnya, tiga pemain tersebut sedang ragu dengan masa depannya di Juventus setelah gagal menembus skuat utama pada musim ini.
Rabiot lebih sering menghuni bangku cadangan pada musim ini.
Baca Juga: DUEL KLASIK - 15 Mei 1996, Saat Zinedine Zidane Gagal di Final Piala UEFA
Padahal saat masih memperkuat Paris Saint-Germain, pemain timnas Prancis itu selalu menjadi andalan di lini tengah.
Mirip dengan Rabiot, Ramsey juga megalami hal serupa di Juventus.
Setelah pindah dari Arsenal ke Juventus pada musim panas 2019, pemain timnas Wales itu tak kunjung menemukan performa terbaiknya.
Hal itu membuatnya tak dilirik oleh Maurizio Sarri.
Adapun, Douglas Costa sudah tak diinginkan lagi oleh Sarri.
Untuk urusan pelatih, Mauricio Pochettino disebut-sebut menjadi yang terdepan untuk menukangi Newcaslte pada musim depan.