Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekan Senegara Cristiano Ronaldo Banyak Belajar dari Pep Guardiola

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 16 Mei 2020 | 12:15 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. (TWITTER.COM/MANCITY)

BOLASPORT.COM - Rekan senegara Cristiano Ronaldo dari Portugal, Bernardo Silva, mengaku telah banyak belajar dari pelatihnya di Manchester City, Pep Guardiola.

Bernardo Silva didatangkan oleh Manchester City dari AS Monaco pada awal musim 2017-2018 dengan harga yang cukup mahal.

Silva diboyong dengan harga mencapai 50 juta euro atau setara Rp 805 miliar.

Sejauh ini, ia telah mengantarkan The Citizens menjadi 2 kali juara Liga Inggris, 1 kali juara Piala FA, 3 kali juara Piala Liga, dan 2 kali kampiun Community Shield.

Untuk musim 2019-2020, Silva telah bermain sebanyak 40 kali untuk Manchester City di semua kompetisi.

Baca Juga: Melatih Klub Liga Italia adalah Salah Satu Rencana Pep Guardiola

Mantan pemain AS Monaco itu sering menjadi pilihan utama Pep Guardiola di skuad utama The Citizens.

Silva mengaku level yang dia capai sampai saat ini terjadi berkat Guardiola.

Ia juga mengaku telah banyak belajar dari sang nakhoda selama bergabung dengan Manchester City.

"Secara pribadi, saya telah belajar banyak tidak hanya dari dia, tapi semua rekan tim saya, sejak saya tiba di Manchester City," ucap Silva dilansir oleh BolaSport.com dari Sportskeeda.

Baca Juga: Hati-hati Manchester City, Pep Guardiola Bisa Tergoda Kembali ke Barcelona

"Dia adalah salah satu pelatih terbaik yang pernah ada. Senang rasanya dia bersama kami," tutur Silva menambahkan.

Silva berani menyebut Guardiola sebagai pelatih terbaik yang pernah ada berkat hasil yang diraih oleh The Citizens sejauh ini.

Bahkan, pelatih asal Spanyol itu dianggap telah mengubah gaya permainan Manchester City hingga mampu memecahkan rekor pada musim 2017-2018.

Saat itu, anak asuh Pep menjadi satu-satunya klub Liga Inggris yang berhasil juara dengan 100 poin.

"Saya tahu rekan satu tim saya danpengaruh yang dia (Guardiola) miliki sejak dia tiba di Manchester City sangat besar," tutur Silva.

Baca Juga: Jika Terpilih Lagi, Eks Presiden Barcelona Janji Pulangkan Pep Guardiola

"Anda bisa melihatnya dengan hasil, dengan gelar dalam tiga musim terakhir. Sejak saya tiba, kami telah memenangi banyak trofi."

"Bukan hanya itu, ini adalah cara kami bermain."

"Kami berpikir bahwa kami membuat para penggemar menikmati cara kami bermain, sepak bola ofensif, menciptakan peluang, mencetak gol, dan bermain sepak bola yang menarik," kata Silva melanjutkan.

Guardiola memang dikenal sebagai salah satu pelatih terbaik yang pernah ada dalam sejarah sepak bola.

Mantan pemain Barcelona tersebut telah sukses melatih dua klub raksasa selainnya, yaitu Barcelona dan Bayern Muenchen.

Baca Juga: Kunci Kesuksesan Pep Guardiola Jadi Pelatih: Keras Kepala!

Bahkan, Guardiola berhasil membawa Blaugrana menjadi satu-satunya tim di dunia yang berhasil meraih 6 trofi sekaligus pada 2009.

Pada tahun itu, Barcelona berhasil menjadi juara di Liga Spanyol, Copa del Rey, Piala Super Spanyol, Liga Champions, Piala Super Eropa, serta Piala Dunia Antarklub.

Sementara bersama Bayern Muenchen, Guardiola berhasil membawa timnya menjuarai Liga Jerman 3 musim berturut-turut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P