Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT LIB, Cucu Somantri, beserta tiga Komisaris PT LIB mengundurkan diri dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT LIB, Senin (18/5/2020).
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Cucu Somantri, mengundurkan diri dari jabatannya yang baru diemban selama kurang lebih empat bulan.
Hal itu disampaikan oleh Cucu secara langsung di hadapan semua peserta Liga 1, perwakilan PSSI, serta jajaran direksi dan komisaris PT LIB dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).
Baca Juga: Beraroma Persib, 2 Pelatih Liga 1 Ini Punya Momen dengan Eks Arsitek Inter Milan dan Barcelona
Seperti diketahui, PT LIB menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang diikuti oleh semua klub Liga 1 pada Senin (18/5/2020).
Rapat yang digelar secara virtual itu membahas kelanjutan nasib Liga 1 2020 serta strategi bisnis yang harus dilakukan para peserta Liga 1 untuk mengatasi pandemi COVID-19.
“Pada RUPSLB ini, Dirut LIB menyampaikan pengunduran dirinya dan seluruh peserta rapat menyetujui,” kata Juni A. Rachman, perwakilan PSSI pada RUPSLB PT LIB.
Selain Cucu, tiga komisaris lain juga turut serta mengundurkan dirinya yakni Komisaris Utama Sonhadji, Hasani Abdul Gani, dan Hakim Putratama.
Baca Juga: Ini Saran Legenda Barcelona yang Ubah Hidup Pelatih Persib Robert Rene Alberts
Menurut Juni, penetapan Direktur Utama dan Komisaris PT LIB yang baru akan ditentukan dalam RUPSLB selanjutnya.
“Nanti akan kami sampaikan undangan RUPSLB berikutnya. Yang pasti setelah Lebaran ya,” kata Juni.
Di samping itu, RUPSLB kali ini juga berisi penyampaian pertanggungjawaban dari setiap direktur PT LIB sesuai bidang masing-masing.
Para direktur yang memaparkan laporannya adalah Direktur Operasional Sudjarno, Direktur Keuangan Anthony Chandra Kartawiria dan Direktur Bisnis Rudy Kangdra.
Baca Juga: Terbukti Sukses pada 2015, Jorge Lorenzo Beri Jurus Jitu Kalahkan Marc Marquez
“Pak Sudjarno misalnya, memaparkan empat hal, terkait pra kompetisi, pelaksanaan kompetisi Liga 1 dan Liga 2, riset dan data manajemen, serta rencana kelanjutan kompetisi pasca status tanggap darurat BNPB. Begitu pula dua anggota direksi lain,” tandas Juni.
Sebelum mengundurkan diri, Cucu Somantri sempat terlibat dalam dugaan nepotisme setelah dikabarkan menunjuk anak kandungnya sendiri, Pradana Aditya Wicaksana, menjadi General Manager PT LIB.
Namun, Wakil Ketua Umum PSSI itu langsung membantah kabar tersebut dan menegaskan bahwa anak kandungnya tidak akan mendapat jabatan apapun di PT LIB.
Permasalahan itu juga sempat menimbulkan kisruh internal dalam tubuh PT LIB yang membuat tiga direktur PT LIB mengirimkan surat kekecewaan kepada Cucu Somantri.