Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Dari Motivasi hingga Keluarga, Ini Alasan Tontowi Ahmad Pensiun
Setelah pensiun, Tontowi berencana akan menjalankan bisnis properti.
Rencana itu akan Tontowi lakukan sekitar dua bulan lagi karena dia ingin terlebih dahulu menikmati waktu bersama keluarga.
Sejak masuk pelatnas pada 2007, Tontowi Ahmad yang akrab disapa dengan Owi itu mengalami puncak prestasi saat berduet dengan Liliyana Natsir.
Tontowi/Liliyana pertama kali berpasangan sejak 2010 karena Nova Widianto (partner Liliyana saat itu) memutuskan pensiun.
Bersama Liliyana, Tontowi meraih medali emas SEA Games 2011, menjadi Juara Dunia 2013 dan 2017, meraih hat-trick gelar All England (2013, 2014, 2015), dan puncaknya medali emas pada Olimpiade Rio 2016.
Baca Juga: Liliyana Natsir Sebut dengan Pensiun, Tidak Ada Lagi Teriakan untuk Tontowi Ahmad di Istora