Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketimbang Pikirkan Nurmagomedov, McGregor Punya Kans Rajai Kelas Welter UFC

By Agung Kurniawan - Selasa, 19 Mei 2020 | 19:57 WIB
Selebrasi Conor McGregor usai menang dalam waktu 40 detik lawan Donald Cerrone pada UFC 246 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Minggu (19/1/2020). (twitter.com/ufc)

BOLASPORT.COM - Conor McGregor dinilai mempunyai kans besar untuk menjadi penantang utama dan bahkan merajai kelas welter UFC.

Conor McGregor menjadi sosok yang selalu dikaitkan dengan juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov.

Conor McGregor dan Khabib Nurmagomedov acap kali melemparkan ejekan yang tidak jarang membuat publik mengernyitkan dahi.

Jika menilik ke belakang, McGregor dan Nurmagomedov sebenarnya mempunyai hubungan yang baik.

Baca Juga: Ingin Lawan Kamaru Usman? Conor McGregor Harus Berlutut dan Memohon

Namun relasi mereka berubah menjadi bak kucing dan anjing setelah sama-sama bersaing dalam perebutan gelar juara kelas ringan UFC.

Puncaknya, McGregor dan Nurmagomedov terbawa emosi ketika bertanding dalam event UFC 229 pada Oktober 2018.

Tensi panas yang telah terjadi sebelum pertandingan itu membuat kedua belah pihak kalap dan gelap mata hingga menimbulkan kericuhan yang memalukan.

Meski saat ini Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor berlaga di kelas yang berbeda, kedua masih saja saling melontarkan ejekan-ejekan melalui media sosial.

Baca Juga: Dipuji Mike Tyson Ini, Conor McGregor Justru Salah Tingkah