Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tontowi Ahmad Bersyukur Dipertemukan dengan Orang-orang Hebat

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 20 Mei 2020 | 19:25 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, berangkulan seusai memastikan keme (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Mantan pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad, bersyukur perjalanan kariernya telah mempertemukannya dengan banyak orang hebat.

Tontowi Ahmad resmi mengakhiri karier sebagai pebulu tangkis pada Senin (18/5/2020).

Ia menyusul jejak rekan tandingnya, Liliyana Natsir, yang pensiun pada tahun 2019.

Dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia, Tontowi mensyukuri kariernya yang berjalan selama satu dekade telah mempertemukan dia dengan sosok-sosok yang berpengaruh positif.

Dua di antara sosok tersebut adalah Liliyana Natsir, serta pelatih tim ganda campuran nasional Indonesia, Richard Mainaky.

Baca Juga: Tontowi Ahmad Pensiun, Apriyani Rahayu Sedih Duet dengan Owi Cuma Seumur Jagung

"Memang saya banyak belajar dari Cik Butet (panggilan akrab Liliyana). Prinsip Cik Butet adalah kalau hari ini juara, besok sudah bukan. Karena itu kita harus selalu mengejar gelar," kata Tontowi.

"Kalau Kak Richard kita semua tahu kalau beliau pelatih bertalenta. Saya bahkan memanggil dia Suhu," ujar sosok yang akrab disapa Owi itu.

Duet Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir merupakan salah satu ujung tombak Indonesia untuk meraih prestasi dari cabang bulu tangkis.

Baca Juga: Flandy Limpele Dianggap Akan Fokus pada Kebugaran Ganda Putra Malaysia, Marcus/Kevin Harus Waspada