Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Paling Banyak Sumbang Pemain Untuk TC Timnas U-19

By Faizal Rizki Pratama - Sabtu, 23 Mei 2020 | 07:15 WIB
Striker Persija U-19, Sutan Zic,o mencoba melewati hadangan pemain Barito Putera. (FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta menjadi klub yang paling banyak menyumbangkan pemain ke pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mulai menggelar pemusatan latihan secara virtual untuk menghadapi event yang akan diikuti timnas U-19 Indonesia.

Para pemain telah berlatih bersama secara virtual sejak 14 Mei 2020.

Rencananya latihan ini bakal menjadi persiapan timnas U-19 Indonesia menghadapi dua agenda besar, yakni Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021.

Dari 44 nama yang dipanggil oleh Shin Tae-yong, Persija Jakarta menjadi klub yang paling banyak menyumbangkan pemain.

Tercatat ada 5 orang pemain dari skuad muda Macan Kemayoran.

Baca Juga: Ikon Persija Jakarta Ini Harap Liga 1 Dapat Bergulir Kembali

Kelima pemain tersebut adalah Braif Fatari, Sutan Zico, Figo Sapta, Risky Muhammad, dan Sandi Arta Samosir.

Dengan banyaknya pemain muda Persija di TC timnas U-19 Indonesia kali ini, perasaan bangga diungkapkan oleh Direktur Utama Persija, Ferry Paulus.