Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olah Raga, Zainudin Amali, meminta keseriusan PSSI dalam menyelenggarakan Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia pada tahun 2021 mendatang.
Hal itu disampaikannya langsung pada saat melaksanakan pertemuan bersama Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan di kantor Kemenpora, Jumat (22/5/2020).
Dalam pertemuan antara Menpora dan PSSI tersebut banyak pembahasan yang menjadi tajuk, salah satunya yaitu soal persiapan Piala Dunia U-20.
Zainudin Amali juga sempat mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo berharap besar kepada perkembangan sepak bola Indonesia saat ini.
Baca Juga: Pengakuan Hamka Hamzah Ajak Dendi Santoso untuk Keluar dari Arema FC
Situasi pandemi virus corona seperti saat ini bukan menjadi alasan persiapan timnas Indonesia tidak berjalan dengan baik.
“Kita harus pastikan persiapan timnas Indonesia berjalan baik meskipun situasi sekarang seperti ini,” katanya seperti dikutip Bolasport.com dari Warta Kota.
Di sisi lain, Zainudin juga mengapresiasi laporan persiapan yang diberikan oleh PSSI kepadanya.
Baca Juga: Meski Gagal Jadi WNI, Cinta Yoo Jae-hoon Tetap untuk Sepak Bola Indonesia
Dalam laporan tersebut, Iwan Bule, sapaan Mochamad Iriawan, yang didampingi oleh Wasekjen PSSI, Maike Ira Puspita, menyebutkan bahwa timnas Indonesia saat ini sedang melakukan pemusatan latihan sebagai salah satu persiapan menghadapi Piala Dunia-20 2021.
Iwan juga mengatakan saat ini masih berkoordinasi dengan FIFA terkait persiapan dan rencana ke depan yang akan dilakukan.
“Kami terus berkoordinasi dengan FIFA terkait persiapan Piala Dunia U-20 2021, termasuk menyiapkan business plan. Demikian pula mengenai kesiapan timnas U-19 yang tahun depan akan bertanding di ajang itu,” kata Iwan dalam pernyataan resminya.
Baca Juga: Marco Motta Ceritakan Momen Ramadan Di Negara Mayoritas Muslim
Sebelum mengarungi Piala Dunia U-20 2021, para pemain timnas U-19 Indonesia akan menjalani serangkaian pertandingan di Piala Asia U-19 2020.
Turnamen tersebut akan diselenggarakan di Uzbekistan pada 14-31 Oktober mendatang.
Tentu turnamen itu juga sebagai tolok ukur kekuatan timnas U-19 Indonesia sebelum mengikuti Piala Dunia U-20 2021.
Baca Juga: Inilah Kisah Telur Mistis saat Persib Raih Gelar Juara Pertama Liga Indonesia