Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Bisa Mudik karena COVID-19, Kiper Madura United Tetap Bersyukur

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 25 Mei 2020 | 14:20 WIB
Penjaga gawang Madura United, Muhammad Ridho, merasa bersyukur bisa menghabiskan libur lebaran bersama sang istri meski tak bisa mudik karena pandemi COVID-19. (maduraunitedfc.com)

BOLASPORT.COM - Kiper Madura United, M Ridho, merasa bersyukur bisa merayakan lebaran bersama sang istri meskipun tak bisa mudik karena ada pandemi COVID-19.

Pandemi COVID-19 menyebabkan kiper Madura United, M Ridho, memilih untuk tidak mudik saat libur lebaran tahun ini.

Sejatinya, kiper timnas Indonesia itu juga pernah tidak mudik saat lebaran pada 2015-2016 silam.

Saat itu, M Ridho masih bermain di Liga 2 bersama PS Bangka.

Baca Juga: Samakan Diri dengan Lagu Roma Irama, Eks Arema FC Cerita Momen Ngenes Lebaran di Luar Negeri

Ridho memilih untuk menghabiskan libur lebarannya di mess pemain karena terbentur masalah biaya.

Padahal, dirinya mengaku sangat ingin berlebaran bersama keluarga.

Ridho yang saat itu baru berusia 25 tahun memang baru menjajaki kariernya sebagai pemain sepak bola profesional.

Gaji yang belum terlalu tinggi membuatnya harus berpikir dua kali sebelum membeli tiket pulang pergi dari Bangka ke Pekalongan, kampung halamannya.

Baca Juga: Lionel Messi Pesimistis Barcelona Juara Liga Champions, Begini Respons Quique Setien

“Dulu pernah waktu di Bangka saat bermain di Liga 2. Kalau saat itu karena harga tiket yang mahal. Jadi lebih baik uangnya saja yang dikirim ke orang tua,” kata Ridho dilansir Bolasport.com dari Kompas.com.

Pengorbanan dan perjuangan Ridho saat itu berbuah manis setelah di akhir musim dirinya mendapat tawaran kontrak dari Borneo FC.

Setelah itu, kariernya terus menanjak hingga kini namanya terpampang dalam jajaran kiper terbaik di Indonesia.

Baca Juga: Singkirkan Beberapa Pemain Persib, Bojan Malisic Berada di Puncak Gulgulan

Meski tak bisa mudik saat lebaran tahun ini, Ridho tetap merasa bersyukur karena bisa merayakan Idul Fitri bersama sang istri.

Terlebih, ini adalah momen pertama baginya untuk berlebaran bersama keluarga kecilnya.

Ridho pun mengaku tak sabar merasakan pengalaman pertama itu sembari menikmati makanan khas lebaran hasil karya sang istri.

Baca Juga: Mike Tyson Kian Bugar, Beratnya Sudah Hampir Sama Saat Gigit Telinga Evander Holyfield

“Opor ayam sama sambal goreng tempe. Juga kue-kue kering buatan istri,” jawab Ridho saat ditanya makanan lebaran favoritnya.

“Harapannya pasti semuanya diberikan kesabaran. Untuk saya pribadi saya minta maaf kala ada salah sikap. Baik didalam maupun di luar lapangan.”

“Mudah-mudahan masa masa pandemi ini segera berakhir agar bisa menjalani aktivitas seperti biasanya,” pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P