Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, menyebut ada dua pemain sepak bola yang menginspirasi permainannya. Salah satunya adalah Cristiano Ronaldo.
Kylian Mbappe diketahui sudah mengidolakan sosok Cristiano Ronaldo sejak kecil.
Ia mengakui hal itu ketika ditanya dalam berbagai wawancara.
Namun, ada satu pemain lagi yang Mbappe idolakan.
Pesepak bola tersebut adalah Zinedine Zidane yang saat ini menjadi pelatih Real Madrid.
Baca Juga: Penangguhan Liga Inggris Membuat Skuad Liverpool Semakin Solid
Mantan pemain AS Monaco itu mengaku kagum dengan prestasi Zidane bersama timnas Prancis.
Menurutnya, baik Ronaldo maupun Zidane telah mencetak sejarah dalam karier sepak bolanya.
Untuk itu, Mbappe juga berhasrat untuk melakukan hal yang serupa.
"Pertama adalah Zidane untuk semua yang dia raih bersama timnas Prancis," kata Mbappe, seperti BolaSport.com dari Marca, Rabu (27/5/2020).
"Yang kedua adalah Cristiano Ronaldo."
"Ronaldo telah meraih banyak kemenangan dan masih terus menjadi pemenang bahkan setelah begitu banyak kesuksesan yang ia raih."
Baca Juga: Hasil Bundesliga - Der Klassiker Edisi ke-126 Jadi Milik Bayern Muenchen
"Mereka berdua meninggalkan jejak dalam sejarah permainan sepak bola dan saya ingin mencetak dalam bab saya sendiri di buku-buku sejarah," tutur pemain berusia 21 tahun itu.
Sepanjang musim ini, peraih gelar juara dunia tahun 2018 lalu tampil luar biasa bersama PSG.
Ia tampil sebanyak 32 kali di seluruh kompetisi dengan mencetak 30 gol dan 17 assist.
Mbappe juga membawa Les Parisiens sebagai jawara Liga Prancis 2019-2020 setelah otoritas sepak bola Prancis memutuskan untuk tidak melanjutkan kompetisi.