Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, disarankan bermain di posisi yang berbeda meski ketajamannya tak berkurang sama sekali.
Lionel Messi menjadi salah satu pemain kunci dalam kesuksesan Barcelona meraih beragam gelar.
Bermain di lini serang Barcelona, Lionel Messi merupakan pemain yang sangat produktif dalam mencetak gol.
Lionel Messi bahkan masih menunjukkan ketajamannya dengan melesakkan 24 gol untuk Barca musim ini di semua kompetisi meski usianya akan mencapai 33 tahun pada Juni mendatang,
Baca Juga: Liga Spanyol Dimulai Lagi, Lionel Messi Bicara soal New Normal
Kendati demikian, beberapa penggemar menyoroti usia Messi yang tak lagi muda dan mengaitkannya dengan performa pemain berjulukan La Pulga itu.
Domenec Torrent, mantan asisten Pep Guardiola ketika di Camp Nou, percaya bahwa Messi memang tak menunjukkan tanda-tanda penurunan performa.
Tetapi, dia mengatakan bahwa Messi bisa saja bermain di posisi berbeda ketika usianya semakin menua.
Peraih enam kali Ballon d'Or itu bisa mengisi peran yang pernah diemban Xavi Hernandez, yakni sebagai gelandang tengah.