Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernah Latih Kiper Cardiff City, Simon McMenemy Sebut Hal yang Bisa Ditiru Kiper Indonesia

By Hugo Hardianto Wijaya - Jumat, 29 Mei 2020 | 17:26 WIB
Eks pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, saat pertandingan Indonesia melawan UEA di Stadion Al-Maktoum, Kamis (10/10/2019). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, menceritakan penyebab kiper timnas Filipina, Neil Etheridge, menjadi kiper Asia Tenggara yang sukses di Liga Inggris.

Neil Etheridge bisa dikatakan sebagai pesepak bola asal Asia Tenggara yang paling sukses saat ini.

Sempat tak memiliki karier yang jelas di Eropa, pemain timnas Vietnam tersebut akhirnya berhasil menemukan tempatnya di Liga Inggris.

Neil Etheridge sukses meraih kepercayaan untuk menjadi kiper utama Cardiff City sejak musim 2017.

Baca Juga: Pemain NBA ini Tantang Pemain NFL Untuk Bergulat di WWE SummerSlam

Bahkan, pada musim 2018/2019, Etheridge menjadi satu-satunya pemain Asia yang dapat bermain di Liga Premier.

Mantan pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, menilai Etheridge memang punya karakter yang luar biasa.

Seperti diketahui, keduanya pernah berada dalam satu tim yakni ketika Simon melatih timnas Filipina pada 2010.

Saat itu, Neil Etheridge masih menjadi kiper ketiga Fulham dan belum memiliki nama di Liga Premier.

Baca Juga: Calon Gelandang Man United Jadi Pemain Paling Dimusuhi di Liga Inggris