Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sepak Bola Italia Bergulir Kembali, AC Milan Mengaku Tak Senang

By Adi Nugroho - Sabtu, 30 Mei 2020 | 10:30 WIB
AC Milan mengaku kurang senang dengan kembalinya guliran sepak bola Italia, khususnya untuk kompetisi Coppa Italia. (TWITTER.COM/ACMILAN)

BOLASPORT.COM - Tim asal provinsi Lombardy, AC Milan, mengaku kurang senang sepak bola Italia bergulir kembali.

Pihak penyelenggara beserta otoritas sepak bola Italia sepakat bahwa liga akan dimulai lagi pada 20 Juni mendatang.

Kompetisi sepak bola lainnya, Coppa Italia, juga akan dilanjutkan seminggu sebelumnya atau tepatnya pada 13 Juni 2020.

Hal tersebut merupakan kabar baik bagi insan sepak bola Negeri Piza karena sudah dua bulan lebih mereka tidak bisa menyaksikan pertandingan.

Baca Juga: Hasil Bundesliga - Havertz Buat Rekor Lagi, Leverkusen Gusur Leipzig

Akan tetapi, kabar kembalinya sepak bola Italia tidak disambut baik oleh AC Milan.

Hal tersebut dikarenakan mereka merasa dibebani dengan jadwal yang sangat berat.

Mereka akan memainkan leg kedua semifinal Coppa Italia melawan Juventus pada 13 Juni, kemudian bertanding lagi empat hari berikutnya jika lolos ke final.

Baca Juga: Jadwal Baru Liga Italia, Dimulai di Pusat Wabah Virus Corona

Hal tersebut diungkapkan oleh AC Milan sendiri melalui sebuah pernyataan.

"Kami menghargai usaha untuk memberikan pertandingan berkualitas kepada penggemar setelah tiga bulan penangguhan," tulis AC Milan seperti dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Akan tetapi, dari sudut pandang olahraga, kami merasa aneh karena harus bersaing untuk trofi bergengsi seperti Coppa Italia dengan dua pertandingan dalam tiga hari."

"Terlebih, dengan kondisi tim yang sudah lebih dari tiga bulan tidak aktif bertanding," tutur AC Milan menambahkan.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Resmi, Liga Spanyol Dimulai 11 Juni, Ini Jadwal Lengkapnya

Pertandingan Coppa Italia kontra Juventus akan krusial bagi Milan.

Sebab, mereka masih berkesempatan melaju ke babak final dan meraih juara kompetisi tersebut.

Pada pada pertemuan leg pertama, AC Milan berhasil menahan imbang Juventus dengan skor 1-1.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P