Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Luis Suarez Curhat Pengalaman Balik Latihan Setelah Masa Pandemi

By Sri Mulyati - Minggu, 31 Mei 2020 | 00:30 WIB
Selebrasi penyerang Barcelona, Luis Suarez, kala menjebol gawang Inter Milan pada laga matchday kedua Liga Champions di Camp Nou. (TWITTER.COM/PDRO_SALADO)

BOLASPORT.COM - Striker Barcelona, Luis Suarez, mengungkapkan perasaannya setelah bisa kembali melakoni sesi latihan bersama rekan setimnya.

COVID-19 membuat klub-klub di Benua Eropa harus rela tidak menjalani latihan bersama.

Khusus untuk Luis Suarez, ia harus lebih lama menjalani latihan sendiri karena sempat menjalani operasi.

Kini liga-liga di Benua Eropa, termasuk Liga Spanyol, sudah mendapat lampu hijau untuk dimulai kembali.

Situasi ini bersamaan dengan waktu Suarez mulai pulih dari cedera panjangnya.

Baca Juga: Liga Inggris Mulai Lagi, Liverpool Bisa Tiru Selebrasi Juara Eks Klub Haaland

Suarez pun mengaku begitu bersemangat menyambut kembali dirinya sendiri dan kompetisi yang akan berlangsung.

"Ambisi kami masih sama, yaitu memenangi semuanya dan kami berada dalam kondisi yang bagus untuk itu," kata Suarez seperti dilansir BolaSport.com dari Sport.

"Saya melihat sendiri bagaimana tim ini bekerja dengan baik dan hal ini membuat saya berharap banyak," ujar Suarez menambahkan.

Barcelona memang memiliki kesempatan besar untuk memenangi Liga Spanyol musim 2019-2020.

Baca Juga: Pelatih Barcelona Janjikan Timnya Tidak Akan Berubah Banyak

Saat ini, Barcelona berada di posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 58 poin.

Raksasa Catalunya tinggal menyisakan 11 laga untuk musim ini.

Liga Spanyol akan memulai kembali kompetisi pada 12 Juni 2020 dan di situlah kerja keras Barcelona akan diuji.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P