Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petarung UFC asal Amerika Serikat (AS), Daniel Cormier, mengungkapkan pendapat tentang kecocokan lawan Conor McGregor selanjutnya.
Conor McGregor belum menentukan calon lawan berikutnya setelah tampil pada ajang UFC 246.
Petarung UFC dari Republik Irlandia itu terakhir bertarung menghadapi Donald Cerrone (AS) di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, AS, pada Januari 2020.
Dalam laga tersebu, McGregor berhasil menang technical knock out (TKO) atas Cerrone pada ronde pertama dalam waktu 40 detik.
Baca Juga: Asia Belum Masuk, Begini Jadwal 8 Seri Balap Tahap Kesatu F1 2020
Setelah kemenangan senasional itu, McGregor banyak menerima tawaran bertanding.
Namun, dia belum menunjuk satu petarung untuk menjadi lawan berikutnya.
McGregor dispekulasikan bisa bertarung melawan Justin Gaethje atau Kamaru Usman.
Akan tetapi, Cormier, mempunyai pendapat lain tentang lawan yang cocok untuk McGregor.
Baca Juga: Bos F1 Nekat Tak Mau Batalkan Balapan Meski Ada yang Kena Covid-19
Daniel Cormier menyebut petarung berjulukan The Notorious itu tidak pantas untuk melawan Gaethje dan Usman.
Selain itu, mantan juara UFC kelas berat itu meyakini McGregor tidak pantas meladeni Jorge Masvidal dan Nate Diaz.
Cormier memandang McGregor lebih pantas untuk melawan Anderson Silva.
"Dia (McGregor) tidak pantas untuk bertarung perebutan gelar juara, jadi biarkan dia menghadapi Anderson Silva," kata Cormier dilansir BolaSport.com dari BJPENN.
"Tidak masalah, saya akan menontonnya. Tentu saja booming karena Anderson sudah besar sejak lama. Sehingga itu akan menjadi pertarungan besar," ucap Cormier melanjutkan.
Baca Juga: Ada Pertarungan yang Nyaris Nodai Rekor Tak Terkalahkan Khabib Nurmagomedov
Petarung berusia 41 tahun itu mempunyai alasan memilih duel McGregor versus Silva.
Menurut dia, laga McGregor kontra Silva memiliki nilai jual tinggi.
"Duel ini akan menjadi duel lebih besar daripada Ngannou versus Jones karena tidak kompetitif atau tidak terlihat persaingannya," ucap Cormier.
"Namun, ketika menyebut Anderson Silva akan melawan Conor McGregor, petarungan itu akan menjual banyak pay-per-view daripada Ngannou versus Jones," kata dia menambahkan.
Baca Juga: Bos F1 Nekat Tak Mau Batalkan Balapan Meski Ada yang Kena Covid-19