Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora) Zainudin Amali menyatakan setuju dengan usulan PSSI melanjutkan Liga 1 dan 2 2020.
Zainudin Amali menyebut sah-sah saja untuk kembali menggelar kompetisi, asalkan telah adanya kesepakatan semua pihak.
Termasuk PSSI sebagai induk federasi, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku promotor, serta klub-klub kontestan.
Ia bahkan mendukung penuh apabila setiap pihak bersemangat kembali menghidupkan sepak bola Tanah Air.
Baca Juga: Demi Piala Dunia U-20, Borneo FC Siapkan Para Pemain Muda Bersaing di Liga 1 2020
Hal itu ia katakan mantan Ketua Komisi II DPR tersebut saat menghadiri sebuah program Kompas TV di Gedung Menara Kompas, Palmerah, Jakarta, Rabu (3/6/2020).
“Saya kira, kami tidak ada masalah ya, malah bagus saja. Menurut saya sepanjang itu sudah hasil kesepakatan mereka sepanjang itu hasil kesepakatan antara PSSI, PT LIB dan klub-klub yang ada, jadi kalau itu kesepakatan mereka kami mendukung,” kata Zainuddin Amali dari
Mengenai protokol kesehatan lantaran bergulir kembali di tengah pademi Covid-19 atau dalam kondisi new normal, Menpora mengaku belum sempat koordinasi dengan PSSI.
Namun demikian, Menpora akan memberikan protokol kesehatan secara umum terlebih dahulu.
Baca Juga: Rancangan Protokol Kesehatan COVID-19 Sudah Disusun PSSI, Sinyal Liga 1 Lanjut?