Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain muda milik Persija Jakarta yang juga anggota timnas U-19 Indonesia, Sandi Arta Samosir, menyebutkan bahwa saat ini dirinya menikmati mengikuti pemusatan latihan virtual bersama anak didik Shin Tae-yong yang lain.
Hal itu karena menurut Sandi Arta Samosir, latihan yang diterapkan timnas U-19 Indonesia hampir sama seperti latihan Persija Jakarta.
Kondisi itu pula yang membuat dirinya menikmati masa-masa pemusatan latihan guna mempersiapkan timnas U-19 Indonesia dalam menjalani beberapa turnamen internasional yang akan berlangsung beberapa bulan mendatang.
Sandi Arta Samosir, pemain yang bersekolah di SMA 5 Binjai itu, tidak merasakan kesulitan melahap semua materi latihan yang diberikan tim pelatih timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: Irfan Jaya Bocorkan 4 Alasan Dirinya Betah di Persebaya Surabaya
Sandi Arta juga mengatakan bahwa saat ini dirinya selalu bersemangat dalam mengarungi latihan yang dipantau langsung oleh pelatih Shin Tae-yong.
“Tetap jalani dengan gembira,apalagi latihan tidak jauh berbeda dengan di Persija. Yang penting menjalani dengan penuh semangat,” katanya seperti dikutuip Bolasport.com dari Tribun Jakarta, Sabtu (6/6/2020).
Selain itu, Sandi Arta juga terdorong oleh pesan dari Shin Tae-yong kepada para pemain.
Baca Juga: Pelatih Persipura Beberkan Perbedaan Suporter Indonesia dan Brasil
Menurutnya pelatih Shin Tae-yong selalu memberikan suntikan semangat dan motivasi kepada seluruh pemain.
Motivasi yang selalu Sandi Arta ingat adalah kala Shin Tae-yong mengatakan bahwa setiap pemain harus bekerja keras tanpa mengenal kata menyerah.
“Satu hal yang selalu saya ingat dari pelatih Shin yakni setiap pemain harus bekerja keras tidak boleh menyerah saat di latihan maupun di pertandingan," tuturnya.
Baca Juga: Liga 1 Rencana Digelar di Jawa, Komisaris Persib Akui Diuntungkan Karena Ini
Hal itulah yang membuat para pemain termasuk Sandi Arta selalu melawan rasa lelah di lapangan.
Sandi Arta mengungkapkan setidaknya itulah yang diinginkan oleh Shin Tae-yong untuk selalu melawan rasa lelah hingga napas habis.
"Ketika kami lelah, kami harus bisa harus melawan perasaan itu. Beliau mengingatkan harus melawan rasa lelah sebelum napas habis," tutupnya.
Baca Juga: Arema FC Bakal Adakan Rapid Test Untuk Pemain Sebelum Gelar Latihan Bersama