Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Liverpool disebut sebagai klub yang paling digemari di Brasil untuk saat ini oleh mantan pemain mereka, Fabio Aurelio.
Beberapa tahun belakangan, Liverpool berhasil menyita perhatian penggemar sepak bola di seluruh dunia.
Hal tersebut dikarenakan The Reds berhasil memenangi beberapa gelar, yakni Liga Champions 2018-2019, Piala Super Eropa 2019 dan Piala Dunia Klub 2019.
Kesuksesan Liverpool menyabet tiga gelar dalam setahun pun membuat mereka kini digemari oleh banyak orang, khususnya di Brasil.
Baca Juga: Liga 2 Digelar Oktober, Kontrak Pemain Sriwijaya FC Habis pada November
Warga Brasil semakin senang dengan Liverpool karena ada pemain asal Negeri Samba yang menjadi faktor kunci di balik kesuksesan itu, yakni Alisson Becker, Fabinho dan Roberto Firmino.
Hal itu dibenarkan oleh mantan pemain Liverpool yang juga berasal dari Brasil, Fabio Aurelio.
"Karena apa yang dicapai Liverpool, semua orang semakin memperhatikan mereka," ujar Aurelio seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Liverpool.
Baca Juga: Mangkir Latihan, Brescia Akhirnya Pecat Mario Balotelli
"Saya senang bisa menjadi bagian dari mereka dan juga yang memulai garis Brasil di Liverpool."
"Akan tetapi, nama pemain Brasil di klub terangkat oleh Alisson, Firmino dan Fabinho yang tampil bagus, dan tak lupa Philippe Coutinho juga."
"Ini sangat istimewa bagi orang-orang Brasil, yang sebelumnya melihat Liverpool, sekarang mereka memiliki referensi yang lebih spesifik. Liverpool digemari banyak orang di Brasil sekarang."
Baca Juga: VIDEO - Marko Simic Sempat Sekali Bobol Gawang Persija Jakarta
Aurelio sendiri memperkuat Liverpool pada 2006 sampai 2012 dan membuat 134 penampilan di semua kompetisi.
Pada periode itu, Aurelio juga bermain bersama beberapa pemain asal Brasil seperti Lucas Leiva, Diego Cavalieri dan Alexander Doni.