Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Irfan Jaya, Tantangan dari Hamka Hamzah Hingga Jatuh Cinta dengan Persebaya

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 6 Juni 2020 | 21:20 WIB
Aksi winger Persebaya Irfan Jaya saat mengancam pertahanan Borneo FC dalam laga yang berakhir 0-0 di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya pada Jumat (11/10/2019) malam. (MEDIA OFFICER PERSEBAYA)

BOLASPORT.COM - Wonderkid Persebaya Surabaya, Irfan Jaya mempunyai makanan favorit yang biasa dinikmati.

Irfan Jaya didatangkan Persebaya pada tahun 2017.

Ia merupakan salah satu aktor di balik kesuksesan tim berjuluk Bajul Ijo promosi Liga 1 pada tahun berikutnya.

Pemain yang berasal dari Kabupaten Bantaeng,‎ Sulawesi Selatan, itu sempat menjadi perburuan berbagai tim Liga 1 2020.

Kendati demikian ia memilih tetap berkostum Persebaya hingga musim ini.

Baca Juga: Jawaban Indra Sjafri Mengapa Liga 1 dan 2 Harus Digulirkan Kembali

Alasannya, karena pemain berusia 24 tahun itu sudah nyaman dengan suasana tim sekaligus Kota Surabaya.

"Rasanya seperti sudah jatuh cinta dengan Surabaya, Alhamdulillah di Surabaya saya menemukan jalur karier yang tepat," ujar Irfan

"Saya sudah nyaman di Surabaya karena sudah seperti rumah sendiri, di sana saya diterima baik, kotanya juga bersih dan tertib," imbuhnya.

Selama tinggal di ibukota Jawa Timur, Irfan ternyata mempunyai makanan favorit.