Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Ingin Maksimalkan 3 Laga Sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022

By Faizal Rizki Pratama - Senin, 8 Juni 2020 | 12:35 WIB
Pemain timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum menghadapi timnas Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019). (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, meminta kepada Direktur Teknik Indra Sjafri agar timnas Indonesia memaksimalkan 3 laga sisa kualifikasi Piala Dunia 2022.

Seperti diketahui Indonesia masih menyisakan 3 laga di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Ketiga pertandingan tersebut yaitu menghadapi Thailand (8/10/2020), Uni Emirat Arab (13/10/2020), dan Vietnam (12/11/2020).

Sisa tiga laga ini menjadi kesempatan terakhir Indonesia untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen Grup G.

Selain itu, target kemenangan di tiga laga sisa juga dimaksudkan PSSI untuk memperbaiki peringkat Indonesia di ranking FIFA, yang kini berada di posisi ke-173.

“Ketua Umum PSSI menaruh perhatian tinggi agar peringkat Indonesia di ranking FIFA membaik, setidaknya menembus ranking 150 FIFA,” ujar Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Juara Kelas Berat UFC Stipe Miocic Beri Sinyal Kembali ke Oktagon

Praktis harapan Indonesia untuk maju ke babak selanjutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia sudah tertutup.

Dari lima pertandingan yang sudah dilakoni, Indonesia belum mampu meraih satu poin pun usai kalah dalam semua pertandingan.