Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indra Sjafri Sebut Bakal Gelar Meeting Bersama Pelatih Bahas Soal TC Timnas Indonesia

By Wila Wildayanti - Senin, 8 Juni 2020 | 17:50 WIB
Pelatih sekaligus manajer timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berunding dengan Indra Sjafri saat memimpin latihan timnas U-19 Indonesia. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Direktur Teknis PSSI, Indra Sjafri, mengatakan bakal mengadakan rapat bersama tim pelatih untuk membahas pemusatan latihan atau Training Center (TC) timnas Indonesia.

Beberapa kategori timnas Indonesia telah menjalankan TC dan latihan secara virtual untuk tetap menjaga kondisi kebugaran pemain.

Timnas U-19 Indonesia yang di bawah arahan Shin Tae-yong tengah menjalani TC virtual sejak 14 Mei 2020 hingga sekarang.

Begitu juga timnas U-16 Indonesia yang menjalani latihan virtual dan masih diberi program latihan oleh pelatih Bima Sakti untuk menjaga kondisi pemain.

Baca Juga: Mantan Bos Repsol Honda Minta Valentino Rossi Lupakan Gelar Juara Dunia Ke-10

Berbeda dengan timnas senior yang mana jadwal untuk kompetisi kualifikasi Piala Dunia 2022, yang sempat diundur itu baru resmi dikeluarkan oleh AFC, Jumat (5/6/2020) lalu.

Dengan adanya jadwal baru itu pun, timnas senior segera dipersiapkan untuk menjalani TC secepatnya.

Akan tetapi, untuk bisa menjalani TC tersebut, tentu banyak protokol yang harus dipersiapkan oleh PSSI.

Sebelumnya, kepada BolaSport.com, Pelaksana Tugas (Plt) Sekertaris Jendral (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, mengatakan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan berharap timnas bisa segera kumpul dan latihan di Jakarta.