Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda WWE ini Putuskan Perpanjang Kontrak dengan Perusahaan Rival

By Rinaldy Azka Abdillah - Senin, 8 Juni 2020 | 20:10 WIB
Arn Anderson (kiri), berpose bersama Ric Flair (kanan) di belakang panggung. (GiveMeSport)

BOLASPORT.COM - All-Elite Wrestling (AEW) kembali membuat gerakan yang dapat membuat WWE semakin gusar, usai perusahaan milik Tony Khan tersebut merekrut WWE Hall of Famer, Arn Anderson.

Sebelum bergabungnya Arn Anderson ke AEW, ada beberapa pegulat dari WWE yang berpindah haluan.

Mereka adalah Matt Hardy, Jack Swagger, Dean Ambrose, Luke Harper, dan masih banyak lagi mantan pegulat WWE yang gabung ke AEW.

Bahkan para pengurus AEW banyak yang berasal sebagai mantan pegulat WWE, yaitu Chris Jericho, Goldust dan Cody Rhodes.

Baca Juga: Soal Pensiun, Conor McGregor Dinilai Cuma Mau Numpang Tenar di UFC 250

Arn Anderson sendiri berhasil dikontrak oleh AEW dengan multi-year contract atau kontra berjangka panjang.

Sebelumnya Arn Anderson sendiri sudah dikontrak oleh AEW selama satu tahun kontrak saja.

Saat itu Arn Anderson banyak bekerja di belakang panggung.

Baca Juga: Dulu Anggap Enteng, Mike Tyson Tak Mau Tanding di UFC karena 1 Teknik Ini

Bergabungnya Arn Anderson ke AEW sendiri tidak terlepas dari tidak dipernpanjangnya kontrak Arn oleh WWE pada bulan Februari 2019.