Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Fans FC Porto nekat naik ke atap stadion dan menyalakan flare saat klubnya menjamu Maritimo pada laga lanjutan Liga Portugal.
FC Porto menjamu Maritimo pada laga pekan ke-26 Liga Portugal 2019-2020 di Stadion Estadio do Dragao, Kamis (11/6/2020) dini hari WIB.
Porto yang bertindak sebagai tim tuan rumah langsung memimpin lewat gol cepat Jesus Manuel Corona pada menit ke-6.
Mantan klub asuhan Jose Mourinho tersebut tampil dominan dalam laga itu dengan melepaskan 12 tendangan dengan 8 tendangan tepat ke arah gawang.
Akan tetapi, penampilan apik kiper Maritimo, Charles Silva, berulang kali mematahkan peluang para pemain Porto.
Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Pertandingan Perdana Comeback Liga Spanyol
Alex Telles sempat menerima kartu kuning kedua yang membuatnya diusir dari lapangan pada menit ke-85.
Kendati demikian, anak asuh Sergio Conceicao berhasil mempertahankan kedudukan 1-0 atas Maritimo dalam laga tersebut.
Hasil ini membawa Porto memimpin klasemen sementara dengan unggul dua poin atas rival terdekat mereka, Benfica.
Sebelumnya, Benfica bermain imbang dengan Portimonense dengan skor 2-2.
Porto mengoleksi 63 poin dari 26 pertandingan sementara Benfica mengoleksi 61 poin dari 26 pertandingan.
Baca Juga: Liga Spanyol Mulai Lagi Hari Ini, Messi Haram Lakukan Ini di Ruang Ganti
Namun, ada satu hal menarik yang terjadi dalam laga itu.
Dilansir oleh BolaSport.com dari Give Me Sport, beberapa fans Porto terlihat duduk di atas stadion untuk menyaksikan klub kesayangannya berlaga.
Tidak hanya itu, para pendukung fanatik tersebut juga menyalakan flare berwarna jingga kemerah-merahan sambil menyanyikan chant pendukung Porto.
Fenomena ini belum ditanggapi oleh otoritas sepak bola Portugal.
Bisa jadi, Porto akan dikenai sanksi akibat ulah nekat para pendukungnya tersebut.
Porto fans are on the fucking roof of their stadium ???????????? pic.twitter.com/0dmt3t2WeX
— Colin (@colgcra) June 10, 2020
Baca Juga: Tak Dapat Timo Werner, Liverpool Bisa Alihkan Mata ke Pengganti Haaland di RB Salzburg
Pasalnya, sisa pertandingan Liga Portugal musim ini sudah disepakati digelar tanpa penonton.
Akan tetapi, yang menjadi pertanyaan adalah bagaimana bisa mereka naik hingga atap Stadion Estadio do Dragao?
Pihak Porto pun belum buka suara terkait fenomena ini.