Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid memerlukan dana yang tidak sedikit untuk memboyong bek tengah Inter Milan, Milan Skriniar, yang diplot sebagai penerus kapten mereka, Sergio Ramos.
Sergio Ramos telah membela Real Madrid selama hampir 15 tahun.
Diboyong dari Sevilla pada 31 Agustus 2005, Sergi Ramos telah menjelma menjadi sosok tak tergantikan di lini belakang Real Madrid.
Tak kurang dari 640 laga di semua ajang kompetitif telah dilakoni oleh Ramos selama berseragam Real Madrid.
Baca Juga: Minus Barcelona dan Real Madrid, Hanya Ada 3 Tim Top Eropa yang Bisa Raih Treble Winner Musim Ini
Adapun Ramos ditunjuk sebagai kapten Real Madrid setelah Iker Casillas memutuskan hengkang dari Santiago Bernabeu pada musim 2014-2015.
Kini, usia bek tengah asal Spanyol telah menginjak 34 tahun dan Los Blancos tengah mencari sosok penerusnya di Santiago Bernabeu.
Eder Militao yang didatangkan dari Porto pada musim panas 2019 dinilai tidak memenuhi ekspektasi sehingga mereka membutuhkan bek tengah baru.
Pilihan klub yang saat ini duduk di peringkat kedua Liga Spanyol itu jatuh kepada bek tengah Inter Milan, Milan Skriniar.