Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lanjutan Turnamen BWF Penting untuk Tambah Jam Terbang Pemain

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 12 Juni 2020 | 09:40 WIB
Pelatih Kepala Ganda Campuran Indonesia, Richard Mainaky, saat diwawancarai oleh Bolasport.com di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta (27/2/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih ganda campuran tim Indonesia, Richard Mainaky dan Nova Widianto, merespons keputusan Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) untuk melanjutkan kompetisi tahun 2020 dengan berbeda.

BWF merilis jadwal kejuaraan bulu tangkis yang dimulai Agustus mendatang.

Jadwal tersebut diumumkan setelah BWF menangguhkan kalender kompetisi sejak Maret dan membatalkan beberapa kejuaraan akibat pandemi covid-19.

Namun begitu, sisa turnamen tahun 2020 tidak akan berdampak pada penambahan poin untuk Olimpiade Tokyo pada 2021.

Baca Juga: Praveen Jordan Sudah Belajar dari Kegagalan pada Olimpiade 2016

Penghitungan poin untuk Olimpiade Tokyo baru akan dimulai kembali mulai Januari 2021.

Dalam konferensi pers virtual yang dihadiri BolaSport.com, Kamis (11/6/2020), Richard Mainaky mengaku tidak mempermasalahkan situasi tersebut.

Richard menilai para pemain bisa memanfaatkan turnamen-turnamen sepanjang 2020 untuk mendapatkan waktu bermain setelah absen tiga bulan.

"Menurut saya turnamen-turnamen ini bisa menjadi ajang pemanasan untuk pemain. Mereka cukup lama tidak bermain setelah All England Open 2020," kata Richard.

Baca Juga: Pelatih Ganda Campuran PBSI: Tak Ada Perubahan Program Latihan