Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Lanjutan Liga 1, Gelandang Persib Nantikan Kabar Baik dari Indonesia

By Faizal Rizki Pratama - Jumat, 12 Juni 2020 | 18:30 WIB
Gelandang Persib Bandung, Omid Nazari, saat mengikuti latihan tim. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Gelandang Persib Bandung, Omid Nazari menanti kabar baik tentang kelanjutan Liga 1.

Omid Nazari diketahui saat ini tengah berada di negaranya, Swedia, karena Liga 1 dihentikan sejak pertengahan Maret lalu.

Hampir tiga bulan tidak bermain sepak bola, kini kaki Omid kembali gatal untuk turun ke lapangan hijau.

Untuk itu, dirinya berharap ada kabar baik yang datang dari Indonesia.

“Saya selalu berharap liga bisa kembali dilanjutkan dan kami bisa bertemu lagi secepatnya,” ujarnya dilansir BolaSport.com 

Baca Juga: Liga 1 Wajib Mainkan Pemain U-20, Ini Kata Tim Pelatih Persija

Pemain berdarah Iran ini optimistis Liga 1 musim ini bisa dilanjutkan.

Ia berkaca pada liga-liga top Eropa yang sudah dan akan segera kembali bergulir dalam waktu dekat.

Seperti diketahui, Bundesliga dan Liga Spanyol sudah mulai berlangsung lagi.

Liga Inggris akan bergulir lagi pada 17 Juni dan Liga Italia pada 20 Juni.

Liga di negara yang ditinggali Nazari saat ini, Swedia, juga direncanakan akan kembali dilanjutkan.

“Hari Minggu ini, kompetisi Allsvenskan di Swedia akan dilanjutkan. Beberapa liga top Eropa juga mulai kembali bertanding. Jadi, kita harus memiliki aturan baru dan ketat mengenai pertandingan sepak bola di masa seperti ini,” ungkap Omid Nazar.

Kompetisi domestik Liga 1 di Indonesia sendiri direncanakan akan berlanjut pada bulan September mendatang.

Namun, hingga saat ini PSSI selaku federasi sepak bola Indonesia belum mengetok palu atas rencana tersebut.

Baca Juga: Dua Pemain Muda Indonesia di Inggris Puji Barito Putera, Ini Alasannya

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P