Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saat Berseragam Arema FC, Makan Konate Menjadi Teror bagi Badak Lampung FC

By Abdul Rohman - Jumat, 12 Juni 2020 | 20:00 WIB
Aksi gelandang Arema FC, Makan Konate (kiri) berduel dengan pemain Persebaya Surabaya, Osvaldo Haay, pada final leg kedua Piala Presiden 2019 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (12/4/2019). (PERSEBAYA.ID)

Baca Juga: Pengakuan Mantan Petarung UFC yang Belum Pernah Terima Pay Per View

Dua gol Konate mampu membantu Arema FC menang telak 4-1 atas Perseru Serui (Badak Lampung FC) pada pekan ke-30 Liga 1 2018.

Di Liga 1 2019, Konate kembali mampu menghadirkan petaka bagi Badak Lampung FC.

Konate selalu menciptakan gol saat Arema FC berhadapan dengan Badak Lampung FC.

Pada pekan kesembilan Liga 1 2019, Konate memberikan kontribusi terbaiknya saat Arema FC menjamu Badak Lampung FC.

Tiga gol mampu diciptakan Konate dalam pertandingan kontra Badak Lampung FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, pada 16 Juli 2019.

Baca Juga: Klasemen Liga Spanyol - Pengganggu Barcelona dan Real Madrid Mendekat

Pada pertandingan tersebut, Arema FC berhasil meraih kemenangan atas Badak Lampung FC dengan hasil akhir 4-1.

Konate kembali mampu mencetak gol ke gawang Badak Lampung di pekan ke-26 Liga 1 2019.

Namun, satu gol yang diciptakan Konate tidak mampu membantu Arema FC meraih kemenangan atas Badak Lampung FC.

Saat itu, Arema FC harus mengalami kekalahan yang cukup dramatis dari Badak Lampung FC dengan hasil akhir 3-4.

Kebersamaan pemain asal Mali itu bersama Arema FC harus berakhir di musim 2020.

Konate memutuskan untuk pindah ke klub asal Jawa Timur lainnya, Persebaya Surabaya, di Liga 1 2020.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P