Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Ada Antoine Griezmann, Barcelona Tetap Bakal Beli Striker Baru

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 13 Juni 2020 | 02:45 WIB
Para pemain Barcelona merayakan gol ketiga Lionel Messi ke gawang Real Mallorca dalam laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Sabtu (7/12/2019). (TWITTER.COM/KICKOFFMAGAZINE)

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger, meyakini jika raksasa Liga Spanyol, Barcelona tetap akan mendatangkan striker baru meski sudah ada sosok Antoine Griezmann.

Antoine Griezmann resmi didatangkan Barcelona dari Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas 2019.

Biaya yang dikeluarkan Barcelona untuk memboyong Antoine Griezmann dari Atletico Madrid tidaklah murah.

Mereka harus membayar mahar senilai 120 juta euro (sekitar Rp 1,91 triliun) agar bisa mengangkut Griezmann dari Wanda Metropolitano.

Baca Juga: Karena Satu Hal, Neymar Bisa Jadi Suksesor Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

Dibeli secara mahal, penyerang asal Prancis tengah berjuang untuk mencapai performa terbaiknya bersama sang juara bertahan Liga Spanyol.

Griezmann tercatat baru melesakkan 14 gol dari 37 penampilannya di semua kompetisi musim 2019-2020 untuk El Barca.

Lini depan yang dirasa perlu perbaikan membuat Barcelona santer dikabarkan bakal merekrut penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez, pada bursa transfer musim panas 2020.

El Barca dikaitkan erat dengan Lautaro Martinez yang diplot sebagai suksesor penyerang andalan mereka Luis Suarez.

Baca Juga: Teman Lionel Messi Sebut 1 Faktor yang Buat PSG Sulit Juarai Liga Champions