Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Rasisme, Klub Liga Inggris Kampanyekan Black Lives Matter di Jersey

By Rebiyyah Salasah - Sabtu, 13 Juni 2020 | 04:45 WIB
Klub-klub Liga Inggris akan mengampanyekan Black Lives Matter di jersey mereka sebagai salah satu bentuk sikap mereka melawan rasisme. (PREMIERLEAGUE.COM)

BOLASPORT.COM - Klub-klub Liga Inggris akan mengampanyekan Black Lives Matter di jersey mereka sebagai salah satu bentuk sikap mereka melawan rasisme.

Klub-klub Liga Inggris akan mengganti nama-nama pemain pada bagian belakang jersey dengan tulisan 'Black Lives Matter'.

Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk sikap Liga Inggris dalam menanggapi isu rasisme.

Tulisan 'Black Lives Matter' itu akan terpampang di jersey para pemain dalam 12 pertandingan pertama saat Liga Inggris dimulai lagi.

Baca Juga: Juergen Klopp Bangga dengan Pemain Liverpool yang Dukung Gerakan Black Lives Matter

Bersama dengan tulisan itu, akan ada juga badge berisi ucapan terima kasih kepada tenaga medis atas jasa mereka selama wabah virus corona.

Tak hanya itu, Liga Inggris juga akan mendukung setiap pemain yang melakukan gestur berlutut sebelum atau selama pertandingan.

Gestur itu merupakan simbol gerakan Black Lives Matter yang dulu dipopulerkan pemain American gootball, Colin Kaepernick.

Ketika lagu kebangsaan Amerika Serikat diperdengarkan, Kaepernick tidak berdiri menghormati, melainkan berlutut sebagai bentuk protes terhadap ketidakadilan rasial di negaranya.

Baca Juga: Jadon Sancho dan Marcus Thuram Dedikasikan Gol buat George Floyd

Pemain Borussia Moenchengladbach, Marcus Thuram, sempat melakukan gestur tersebut dalam laga Bundesliga pada Minggu (31/5/2020) WIB.

Hal tersebut dilakukan Thuram untuk memprotes kematian warga Amerika Serikat, George Floyd.

"Liga mendukung keinginan para pemain untuk mengganti nama mereka dengan 'Black Lives Matter' di bagian belakang jersey mereka untuk 12 pertandingan pertama musim 2019/20 yang dimulai kembali," tulis pernyataan Premiere League dalam laman resminya.

Baca Juga: Setelah Sancho dan Thuram, Giliran Barcelona Suarakan Anti-Rasisme

"Logo Black Lives Matter juga akan ditampilkan pada jersey untuk sisa musim ini, bersama dengan lencana yang berterima kasih kepada tenaga medis atas pekerjaan mereka selama krisis COVID-19."

"Selain itu, liga akan mendukung pemain yang berlutut sebelum atau selama pertandingan."

"Premier League percaya tidak ada ruang untuk rasisme, di mana pun," tutur pernyataan tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P