Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petarung kelas welter UFC, Rafael dos Anjos, menanggapi keputusan Conor McGregor untuk pensiun dari pertarungan.
Pengumuman pensiun dari jagat seni bela diri campuran (MMA) diutarakan McGregor lewat akun Twitter pribadinya pada Minggu (7/6/2020) siang WIB.
Banyak orang yang tidak menanggapi serius niat McGregor untuk pensiun. Pasalnya, McGregor sudah dua kali menyatakan hal serupa sebelum berubah pikiran.
Rafael dos Anjos memiliki pendapat yang sama.
Baca Juga: Kembali Main di Old Trafford, Man United Kalah, Bruno Fernandes Cetak Gol
Mantan juara kelas ringan UFC tersebut pun menantang McGregor untuk menyelesaikan urusan mereka berdua yang belum selesai.
Sekadar informasi, Dos Anjos dan McGregor dijadwalkan bentrok pada 2016 silam, namun pertandingan mereka dibatalkan karena Dos Anjos cedera.
Dos Anjos kembali mendapat kesempatan untuk menghadapi McGregor pada 2018.
Malang bagi Dos Anjos, McGregor lebih dulu ditahan polisi karena aksi kerusuhan sebelum dihadapkan dengan laga kontra Khabib Nurmagomedov.
Baca Juga: Gabung ke Persita Tangerang, Raphael Maitimo: Saya Beruntung Masih Dibutuhkan