Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bakal Lawan Timnas Indonesia, UEA Digosipkan dengan Pelatih yang Besut Eks Bintang Inter Milan

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 13 Juni 2020 | 18:00 WIB
Skuad timnas Indonesia dalam laga persahabatan melawan Myanmar di Stadion Mandalar Thiri, Myanmar, Senin (25/3/2019). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Lawan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Uni Emirat Arab (UEA) dikaitkan dengan pelatih yang membesut eks bintang Inter Milan.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan bertemu Uni Emirat Arab di laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Skuad Garuda akan menjamu Uni Emirat Arab di Stadion Gelora Bung Karno pada 13 Oktober 2020.

UEA tengah mencari pelatih selepas pemecatan Ivan Jovanovic.

BolaSport.com melansir dari The National, Federasi Sepak Bola UEA dalam tahap akhir terkait pencarian pelatih baru.

Seiring dengan hal itu, Cosmin Olaroiu yang kini melatih Jiangsu Suning terus dikaitkan akan mengisi peran pelatih UEA.

Baca Juga: Jadi Dirut Baru PT LIB, Ini Harapan PSSI Kepada Ahmad Hadian Lukita

Federasi Sepak Bola UEA telah memutuskan empat nama, dengan pelatih U-21 Spanyol Luis de la Fuente dan pelatih Al Dhafara Vuk Rasovic. Keduanya dianggap sebagai dua dari kandidar yang dipertimbangkan.

Sementara, Olaroiu telah muncul sebagai penunjukkan potensial lainnya, meskipun pihak federasi belum mengkonfrimasi soal kuarter terakhir.

Pelatih asal Rumania itu disebut berada di daftar awal pihak federasi.