Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Petinggi Baru PT LIB Resmi Dipilih, PSIS Semarang: Harus Memperjuangkan Hak Klub

By Abdul Rohman - Minggu, 14 Juni 2020 | 11:00 WIB
Striker PSIS Semarang, Claudir Marini Junior, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang PSM Makassar pada pekan ke-29 Liga 1 2019. (INSTAGRAM PSIS)

BOLASPORT.COM - PSIS Semarang mempunyai beberapa harapan yang diberikan kepada para petinggi baru di PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Hal itu diungkapkan oleh CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi kepada BolaSport.com.

PSIS Semarang turut menghadiri penunjukkan Direktur Utama dan Komisaris PT LIB di Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), Sabtu (13/6/2020) yang digelar secara virtual.

Memang agenda RUPS Luar Biasa kali ini untuk menunjukkan Direktur Utama dan Komisaris yang baru.

Baca Juga: Selama Pandemi, Jacksen F Tiago Perdalam Wawasan Sepak bola

Akmad Hadian Lukita terpilih sebagai Direktur Utama PT LIB yang sebelumnya dijabat oleh Cucu Somantri.

Sementara untuk posisi Komisaris Utama ditempati oleh Juni Ardi Anto Rahman yang sebelumnya diduduki oleh Sonhadji.

Lalu diposisi Komisaris diisi oleh Mayjen (Purn) Leo Siegers, dan Mayjen (Purn) Anggodo Wiradi sebagai pengganti dari Hakim Putratama, Hasani Abdulgani.

Sebelumnya Cucu Somantri beserta tiga jajaran Komisaris PT LIB memutuskan untuk mengundurkan diri pada 18 Juni 2020.

Baca Juga: Bek Persija Otavio Dutra Siap 100 Persen untuk Lanjutan Liga 1 2020

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi akan mendukung siapapun yang akan menempati jajaran PT LIB.

Namun, ia berharap agar para petinggi PT LIB yang baru tidak menyalahgunakan jabatan tersebut.

Yoyok Sukawi menginginkan tugas dari PT LIB adalah memberikan kesejahteraan bagi klub

"PSIS mendukung siapapun yang ditugaskan oleh ketum di Direksi dan Komisaris PT LIB," kata Yoyok Sukawi kepada BolaSport.com.

"Namun ingat, ini amanah klub jangan dipakai main-main KKN, apalagi lupa bahwa tugas utama untuk menyejahterakan klub," ujarnya.

Baca Juga: Bobol Gawang Inter Milan, Dries Mertens Sah Jadi Raja Gol Sepanjang Masa Napoli

Yoyok menambah, tugas dari petinggi baru PT LIB tidak lah mudah.

Ia berharap kepada para petinggi PT LIB yang sudah terpilih agar bekerja keras demi sepak bola Indonesia ke arah lebih baik.

"Direktur dan Komisaris baru, harus mampu memperjuangkan untuk meningkatkan hak komersial klub, dengan kerja keras dan komitmen saya optimis bisa," kata pria yang juga menjabat sebagai Exco PSSI.

Selain itu, Yoyok juga mengingatkan kepada para petinggi yang baru terpilih, mereka bisa dicopot jika kinerjanya tidak memuaskan.

"Direktur dan Komisaris sewaktu-waktu dapat kami copot kembali kalau tidak berhasil membawa kemajuan, LIB harus berkerja keras," kata Yoyok.

Baca Juga: Liga 2 Mungkin Dilanjutkan Oktober, Sriwijaya FC Kumpulkan Pemain pada Agustus

Susunan jajaran pengurus PT Liga Indonesia Baru (LIB):

Direktur Utama

  • Ir. Akmad Hadian Lukita, MBA, QWP

Direktur Operasional

  • Sudjarno

Direktur Bisnis

  • Rudy Kangdra

Direktur Keuangan

  • Anthony Chandra Kartawiria

Komisaris Utama

  • Juni Ardi Anto Rahman

Komisaris

  1. Ferry Paulus
  2. Endri Erawan
  3. Munafri Arifuddin
  4. Mayjen (Purn) Leo Siegers
  5. Mayjen (Purn) Anggodo Wiradi