Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ada dua bek yang mencatatkan gol terbanyak di era Liga 1, salah satunya milik Persib Bandung.
Kompetisi di Indonesia dengan penamaan Liga 1 sudah ada sejak 2017.
Sejak saat itu, muncul dua pemain bertahan yang paling banyak mencetak gol.
Keduanya memiliki posisi sebagai bek tengah dan sudah berpengalaman di sepak bola Indonesia.
Melansir dari Labbola, berikut dua bek yang paling banyak mencetak gol pada Liga 1 2017 hingga musim 2020 yang kini ditangguhkan:
Baca Juga: Bukan Cristiano Ronaldo, Darren Fletcher Akui Legenda Man United Ini Punya IQ Berbeda
1. Hamka Hamka
Pada era Liga 1, Hamka Hamzah tercatat membela empat klub berbeda dan menghasilkan 12 gol.
Pada Liga 1 2017, Hamka Hamzah bermain di PSM Makassar dan mencatatkan empat gol.
Liga 1 2018 ia bermain untuk Sriwijaya FC separuh musim, ia mencatakan empat gol.
Putaran kedua Liga 1 2018, pemain 36 tahun itu bergabung dengan Arema FC.
Pada Liga 1 2019, ia masih memperkuat Arema FC dan mencatatkan empat gol pada musim tersebut.
Kemudian, pada Liga 1 2020, Hamka Hamzah bermain untuk Persita Tangerang.
Sampai pekan ketiga, Hamka belum mencetak gol untuk Persita.
Bek Persib Bandung itu juga telah mengemas 12 gol di era Liga 1. Fabiano tercatat telah membela dua klub berbeda.
Liga 1 2017 dan 2018 ia memperkuat Madura United dan mencatakan 12 gol.
Musim 2019 ia bergabung dengan Persib. Karena saat itu proses naturalisasinya belum selesai, ia urung masuk dalam skuad Persib.
Barulah pada Liga 1 2020, Fabiano masuk skuad Persib. Ia telah tampil satu laga bersama Persib.
Dua bek senior yang saat ini memimpin daftar Top Scorer Liga 1, khusus pemain bertahan.
— Labbola (@labbola) June 9, 2020
Hamka dan Fabiano belum membuka rekening golnya musim ini. Jika Liga 1 jadi dihelat bulan September nanti, siapa menurutmu yang akan cetak gol duluan? ????#Liga1Stats pic.twitter.com/7biNfhmFIT